Bola.com, Cleveland - Bintang Cleveland Cavaliers, LeBron James, memiliki kebiasaan unik saat berada di ruang ganti. Nama besar yang disandang James tak membuatnya enggan memungut baju kotor rekan-rekan dan memasukkannya ke kantong cucian.
Hal itu diketahui seorang reporter Cleveland.com, Joe Vardon, usai Cavs melakoni partai pramusim kontra Philadelphia 76ers pada 8 Oktober. Vardon yang tengah mewawancarai Kyrie Irving dibuat terkejut dengan aksi James yang sibuk memungut baju rekan-rekan satu timnya yang berantakan di ruang ganti.
Advertisement
Baca Juga
James ternyata kesal dengan tingkah laku pemain Cavs yang kerap meninggalkan ruang ganti dengan keadaan berantakan. Menurut pebasket berusia 31 tahun itu, para pemain seharusnya bisa lebih menghargai petugas pengambil pakaian kotor.
"Semoga saja saya hanya mengatakan beberapa hal sekali. Jangan meninggalkan ruang ganti seperti itu [berantakan]," kata James dikutip dari Washington Post, Kamis (13/10/2016).
Kebiasaan James ini sudah berlangsung sejak lama. Bahkan manajer perlengkapan Cavaliers, Mark Cashman, mengatakan James sudah kerap melakukan hal itu sejak masih menjadi rookie.
Saat itu Cavs dijadwalkan untuk bermain melawan Toronto Raptors. Namun, pertandingan dibatalkan karena suatu permasalahan. Para pemain yang kesal kemudian melempar seragam dan celana pendek mereka di ruang ganti. James yang masih menjadi seorang rookie pada 2003 memunguti pakaian itu satu-persatu.
"Kebiasaan seperti ini memang sudah sejak lama dia lakukan. Bahkan saya masih mengingat dia memberikan baju yang terlipat rapih kepada saya sambil berkata bahwa saya harus menjaga pakaian karena itu sangat berharga," ujar Cashman.