Sukses


Pramusim NBA: Davis Absen 2 Pekan, Noah Siap Debut di Knicks

Bola.com, New Orleans - Bintang New Orleans Pelicans, Anthony Davis, dipastikan absen selama 10-14 hari setelah mengalami cedera pergelangan kaki kanan saat menghadapi Houston Rockets dalam lanjutan laga pramusim NBA 2016-2017 di LeSports Center, Beijing, China, Rabu (12/10/2016).

Engkel Davis terkilir karena menginjak kaki center Rockets, Nene, saat berusaha memasukkan bola ke jaring lawan pada kuarter pertama. Sempat melanjutkan permainan, Davis akhirnya diganti dan tak kembali lagi ke lapangan.

Pelatih kepala Pelicans, Alvin Gentry, kepada The Undefeated mengatakan Davis mengalami cedera engkel level 2 dan harus menepi selama maksimal dua pekan.

Davis sudah tak ambil bagian pada sesi latihan pertama sejak Pelicans kembali dari tur di China pada Jumat (14/10/2016) karena engkelnya masih agak bengkak.

Kini Davis harus berpacu dengan waktu karena musim reguler NBA 2016-2017 sudah semakin dekat. Pelicans akan menjamu Denver Nuggets pada partai pembuka, 26 Oktober 2016, atau pas berselang 14 hari sejak engkel Davis cedera.

"Saya tak bisa melakukan apa-apa kecuali mencoba meningkatkan kondisi setiap hari. Tentu ini sangat berat karena saya ingin bermain semusim penuh. Kita lihat saja apakah saya bisa pulih tepat waktu," kata Davis kepada ESPN.

Davis terpaksa melewati 14 gim pada musim lalu karena cedera lutut. Sejauh ini dia sudah tampil dalam empat laga pramusim Pelicans dengan mencetak rata-rata 12,5 poin dan 3,5 rebound.

Sementara itu, Joakim Noah diprediksi akan melakoni debut bersama New York Knicks saat menghadapi Boston Celtics pada Sabtu (15/10/2016) atau Minggu (16/10/2016) WIB.

Noah bergabung dengan Knicks dari Chicago Bulls pada bursa free agency musim panas lalu. Namun, dia harus melewati tiga laga pramusim pertama Knicks karena mengalami cedera hamstring.

"Saya sudah lama menantikan momen ini. Sungguh tak enak hanya duduk melihat rekan saya bermain karena cedera," ujar Joakim Noah yang pada babak reguler NBA musim lalu hanya bermain dalam 29 gim karena cedera bahu.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer