Sukses


Jonatan Christie Gagal ke Semifinal Jerman Terbuka

Bola.com, Saarbrucken - Jonatan Christie gagal melangkah ke babak semifinal Jerman Terbuka setelah takluk dari pemain China, Shi Yuqi, dalam pertandingan tiga gim 21-16, 14-21, 14-21, Jumat (4/11/2016). Indonesia pun hanya menempatkan satu wakil ke semifinal, yaitu ganda putri, Tiara Rosalia Nuraidah/Rizki Amalia Pradipta. 

Jonatan sebenarnya mengawali laga perempat final Jerman Terbuka Grand Prix Gold 2016 di Saarbrucken tersebut dengan meyakinkan. Meski awal gim pertama berlangsung ketat, Jonatan mampu mengendalikan permainan. Saat jeda, pemain yang kini menempati peringkat ke-22 dunia tersebut sudah unggul 11-9. 

Setelah jeda, Jonatan semakin percaya diri. Dia bahkan sempat unggul hingga lima poin pada kedudukan 15-10. Setelah itu, Jonatan makin tak terbendung. Gim ini akhirnya dimenangi dengan skor 21-16. 

Momentum apik yang sudah dibangun Jonatan Christie gagal dipertahankan pada gim kedua. Permainan atlet DKI Jakarta ini mengendur. Hal ini, dimanfaatkan dengan baik oleh Shi. Dia berhasil mendikte permainan sehingga penampilan Jonatan tak berkembang seperti pada gim pertama. Gim kedua pun menjadi milik pemain China tersebut. 

Pada gim penentuan Jonatan gagal bangkit. Shi lagi-lagi mampu mengontrol jalannya pertandingan sehingga membuat Jonatan sering melakukan kesalahan sendiri. Pertandingan pun ditutup dengan skor 21-14 untuk kemenangan Shi. 

Bagi Jonatan Christie, ini merupakan kali dua beruntun kalah dari Shi Yuqi. Sepekan sebelumnya, dia juga takluk dari Shi pada babak perempat final Prancis Terbuka Super Series Premier. Kini, rekor pertemuan kedua pemain menjadi imbang 2-2. 

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer