Sukses


Gregoria Mariska Cs Tembus Babak Ketiga WJC 2016

Bola.com, Bilbao - Tiga pemain tunggal putri Indonesia lolos ke babak ketiga Kejuaraan Dunia Bulutangkis Junior (WJC) 2016. Gregoria Mariska Cs sukses melewati hadangan lawan mereka pada babak kedua, Selasa (8/11/2016).

Gregoria melangkah ke babak selanjutnya setelah menang mudah atas pebulutangkis Lithuania, Gabriele Paskeviciute. Unggulan ketujuh itu hanya butuh 11 menit untuk menang dengan skor 21-2 dan 21-2.

Pada babak ketiga, Gregoria akan berhadapan dengan pemain Belanda, Debora Jille. Dia lolos setelah mengalahkan pemain Vietnam, Thi Phuong Thuy Tran, dengan skor 21-13, 19-21, dan 21-10.

Selain Gregoria, tunggal putri Merah Putih yang juga melaju ke babak selanjutnya adalah Gabriela Meilani Moningka. Dia juga menang cukup mudah atas pemain Jerman, Yvonne Li. Gabriela hanya butuh waktu 32 menit untuk menang 21-18 dan 21-13.

Selanjutnya, Gabriela akan menghadapi lawan kuat. Dia harus bertemu unggulan ke-12 asal Thailand, Pattarasunda Chaiwan, yang lolos usai mengalahkan Emma Karlsson dengan skor 16-21, 21-9, dan 21-18.

Langkah mulus juga dijalani Desandha Vegarani Putri. Berhadapan dengan pemain Meksiko, Nicole Marquez, Desandha hanya bermain 21 menit untuk menang dengan skor 21-4 dan 21-8.

Pada babak berikutnyam Desandha akan bertemu pemain Estonia, Kati-Kreet Marran. Dia lolos ke babak ketiga usai menang atas wakil Rumania, Ioana Grecea, 21-17, 21-23, dan 21-18.

Sayang langkah Aurum Oktavia Winata harus terhenti pada babak kedua. Aurum harus mengakui keunggulan ke-13 asal Malaysia, Thinaah M, dengan skor 18-21, 21-12, dan 15-21.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer