Sukses


F1: Ferrari Bertekad Kembali ke Persaingan Juara Musim Depan

Bola.com, Sao Paolo - Bos Ferrari, Sergio Marchionne, bertekad membawa Tim Kuda Jingkrak kembali ke dalam persaingan juara dunia pada musim balap F1 2017. Marchionne berharap bisa memutus dominasi Mercedes yang selama tiga tahun ini menjadi juara konstruktor.

“Kami tidak senang dengan hasil musim ini. Namun saat ini kami sedang berusaha untuk memulihkan keadaan. Kami ingin menyelesaikan musim dengan cara terbaik. namun kami sangat berambisi untuk lebih kompetitif musim depan,” ujar Marchionne dikutip dari Sportsmole, Jumat (11/11/2016).

Musim ini Ferrari memang kembali kalah dari Mercedes dalam perebutan gelar juara dunia konstruktor. Tim Panah Perak sudah mengukuhkan diri sebagai juara dunia konstruktor pada pada F1 GP Jepang akhir pekan lalu. Mercedes mengunci titel konstruktor musim ini dan menjadikan gelar itu sebagai yang ketiga secara beruntun sejak 2014.

Ferrari mengalami kemunduran prestasi pada beberapa musim ke belakangan. Padahal tim Kuda Jingkrak sudah menargetkan untuk menjadi juara sejak 2015.

Beberapa perubahan dilakukan demi mewujudkan hal tersebut, termasuk merekrut pebalap andal seperti Sebastian Vettel yang menjadi juara dunia F1 empat kali ketika masih membalap untuk tim Red Bull Racing. Namun, hingga saat ini prestasi pabrikan asal Italia itu tak kunjung membaik dan cenderung semakin tertinggal dari Mercedes.

Saat ini Ferrari  berada di posisi ketiga klasemen konstruktor F1 2016 dengan raihan 365 poin. Pabrikan asal Italia itu terpaut 63 poin dari Red Bull yang berada di urutan kedua dengan catatan 427 poin.

Video Populer

Foto Populer