Sukses


Pensiun dari F1, Nico Rosberg Ingin Jadi Aktor

Bola.com, Paris - Juara dunia F1 2016, Nico Rosberg, mengungkap salah satu rencana setelah pensiun dari lomba jet darat. Kepada AFP, pebalap asal Jerman itu mengaku ingin menjajal dunia seni peran.

"Saya mengenal beberapa aktor di Jerman, jadi semoga suatu hari nanti saya punya kesempatan mencobanya. Saya ingin berperan sebagai action hero! Kalau bisa tentu akan sangat keren. Saya punya pengalaman karena sebagai pebalap saya sudah sering melakukan shooting komersial," kata Rosberg seperti dikutip dari en.f1i.com, Senin (12/12/2016).

Rosberg secara mengejutkan mengumumkan pensiun dari F1 hanya lima hari setelah merengkuh titel pertamanya pada seri terakhir musim 2016 di Abu Dhabi. Pebalap Mercedes itu memutuskan pensiun karena sudah berhasil memenuhi ambisinya jadi juara dunia F1.

Nico Rosberg belum mengumumkan secara detail soal rencananya setelah pensiun. Sebelum fokus memikirkan masa depan, dia lebih dulu ingin menikmati liburan bersama keluarga setelah sibuk berkeliling dunia untuk merayakan gelarnya.

"Waktu luang pertama yang bisa saya rasakan setelah musim 2016 berakhir adalah saat Natal. Saya sangat antusias menyambut lembaran baru dan perubahan besar dalam hidup saya," kata Rosberg.

"Sekarang prioritas utama saya adalah menghabiskan waktu bersama keluarga. Kami akan berlibur di Ibiza sambil merayakan Natal. Setelah Tahun Baru, barulah saya memutuskan akan melakukan apa," ujar Nico Rosberg.

Video Populer

Foto Populer