Sukses


Mantan Rival Rio Haryanto Enggan Jadi Seperti Lewis Hamilton

Bola.com, Woking - Pebalap muda McLaren F1, Stoffel Vandoorne enggan dibandingkan dengan pemegang tiga gelar juara dunia F1, Lewis Hamilton. Bahkan, mantan rival Rio Haryanto di GP2 tersebut tak mau menjadi seperti Hamilton.

Vandoorne mengaku ingin menjadi dirinya sendiri. Dia merasa bisa menjadi juara dunia tanpa harus meniru siapapun.

"Saya tak ingin menjadi seperti Hamilton. Saya ingin menjadi Vandoorne dan akan memberikan kemampuan terbaik saya," ujar Vandoorne kepada La Gazzetta dello Sport, Kamis (5/1/2017).

Pebalap asal Belgia itu juga tak mau publik membandingkan dirinya dengan pebalap berbakat Red Bull Racing, Max Verstappen.

"Max dan saya datang ke F1 dari jalur yang berbeda. Saya sedikit terlambat balapan karena tak memiliki cukup uang dan tak tahu kategori apa yang harus dituju," ungkap Vandoorne.

"Max melakukan semuanya lebih cepat. Saya minim pengalaman di Grand Prix, tapi saya lebih dari siap," tambahnya.

Vandoorne mengawali karier balapnya di ajang F4 Eurocup pada 2010. Setelah itu dia terjun ke ajang Formula Renault 2.0 NEC dan Formula Renault 3.5 sebelum membalap di GP2.

Dua musim turun di GP2, Stoffel Vandoorne mampu menarik perhatian tim-tim besar dengan prestasinya. Pada 2014, dia menempati posisi runner up, dan menjadi juara satu musim setelahnya. Di ajang inilah Vandoorne bersaing ketat dengan Rio Haryanto.

Video Populer

Foto Populer