Sukses


Malaysia Masters 2017: Gelar Dibagi Rata 5 Negara

Bola.com, Serawak - Babak final Malaysia Masters Grand Prix Gold 2017 berlangsung di Sibu Indoor Stadium, Sibu, Sarawak, Malaysia, Minggu (22/1/2017). Hasilnya, gelar dibagi rata oleh lima negara.

Indonesia kebagian satu gelar dari sektor ganda putra. Satu-satunya wakil Tim Merah-Putih di final, Berry Angriawan/Hardianto, keluar sebagai juara setelah mengalahkan wakil tuan rumah Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia) 21-19, 21-12.

Berry/Hardianto meraih gelar perdana pada turnamen debut. Mereka juga mengikuti jejak Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang juga mempersembahkan satu-satunya gelar buat Indonesia pada Malaysia Masters Grand Prix Gold 2016.

Berry/Hardianto sekaligus memupus impian tuan rumah meraih gelar kedua. Sebelumnya, Negeri Jiran sudah memastikan satu titel dari nomor ganda campuran setelah unggulan kedua Tan Kian Meng/Lai Pei Jing memenangi perang saudara melawan Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie 21-17, 21-9.

Tiga gelar tersisa menjadi milik Thailand, Hong Kong, dan India. Thailand dan Hong Kong sebenarnya menempatkan dua wakil di final. Namun, hanya satu yang jadi kampiun.

Thailand mendapat titel dari nomor ganda putri, sedangkan Hong Kong dari sektor tunggal putra. Gelar tunggal putri Malaysia Masters Grand Prix Gold 2017 direbut wakil India, Saina Nehwal.

Hasil Lengkap Final Malaysia Masters Grand Prix Gold 2017:

Tunggal Putra

Ng Ka Long Angus (Hong Kong/Unggulan 1) vs Lee Hyun-il (Korea Selatan/5) 14-21, 21-15, 10-9 (retired)

Tunggal Putri

Saina Nehwal (India/1) vs Pornpawee Chochuwong (Thailand) 22-20, 22-20

Ganda Putra

Berry Angriawan/Hardianto (Indonesia) vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia) 21-19, 21-12

Ganda Putri

Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand/1) vs Poon Lok Yan/Tse Ying Suet (Hong Kong) 21-17, 21-9

Ganda Campuran

Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia/2) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) 21-17, 21-9

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer