Sukses


Force India Pakai Mobil Berwarna Pink pada F1 2017?

Bola.com, Hamburg - Corak mobil Force India pada F1 2017 dikabarkan bakal mengalami perubahan. Tak tanggung-tanggung, warna jet darat tim yang bermarkas di Silverstone, Inggris, itu bisa jadi akan berganti dari perak-hitam menjadi dominan pink!

Seperti dilansir situs olahraga Jerman Auto Bild, Kamis (2/3/2017), Force India saat ini sedang bernegosiasi dengan calon sponsor baru, yaitu BWT-Group. Perusahaan teknologi air yang berbasis di Austria itu bukan pemain baru di dunia balap mobil.

BWT merupakan sponsor tim Mucke Motorsport pada ajang balap mobil turing Jerman (DTM) sejak 2015. Mereka juga menjadi penyokong dana tim yang sama pada ajang ADAC Formula 4 Championship 2017.

"Salah satu syarat kontrak sponsorship yang selalu diminta BWT adalah mobil dicat dengan warna pink," tulis Auto Bild.

Jika Force India meneken kontrak dengan BWT, kemungkinan besar mobil mereka pun bakal berwarna merah muda. Sergio Perez dan Esteban Ocon juga bakal memakai kostum balap serba pink.

Menurut Auto Bild, mobil berwarna pink sebelumnya sudah pernah ada di F1. Mobil Brabham-Judd musim 1992 memiliki moncong berwarna merah jambu. Sementara itu, jet darat Onyx Ford pada musim 1989 berwarna ungu dengan variasi garis pink dan putih. Meski jarang terlihat di F1, mobil balap berwarna pink merupakan hal yang lumrah di AS dan Jepang.

Namun, BWT tak bisa begitu saja mengubah corak mobil Force India menjadi pink untuk F1 2017. Jika bukan berstatus sebagai sponsor utama tim, mereka harus mendapat persetujuan dari sponsor lain, termasuk Johnnie Walker yang logonya terpampang di sayap belakang mobil VJM10 bermesin Mercedes.

Video Populer

Foto Populer