Sukses


Tes Pramusim F1: Bottas Tercepat, Raikkonen Alami Insiden

Bola.com, Catalunya - Pebalap Mercedes, Valtteri Bottas, menjadi yang tercepat pada hari kedua tes pramusim terakhir F1 2017 di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Rabu (8/3/2017). Sementara pebalap Ferrari, Kimi Raikkonen, mengalami crash.

Bottas menorehkan waktu lap terbaik 1 menit 19,310 detik. Dia melahap 70 dan hanya mengikuti sesi tes pada pagi hari.

Pencapaian luar biasa kembali ditorehkan Felipe Massa. Pebalap Williams itu menempati posisi kedua dengan torehan waktu 1 menit 19,420 detik.

Sementara itu Raikkonen yang mengikuti sesi tes pagi, mengalami insiden pada tikungan ketiga. Dia tak mampu mengontrol mobilnya sehingga menabrak dinding pembatas.

Meski demikian, Raikkonen tetap mencatatkan waktu lap terbaik ketiga. Pebalap asal Finlandia itu menorehkan waktu 1 menit 20,406 detik.

Lance Stroll yang pada tes pramusim pertama mengalami nasib buruk, berhasil mencatatkan hasil manis pada tes kali ini. Rookie asal Kanada itu menduduki posisi kelima dengan torehan waktu 1 menit 20,579 detik.

Dia mengungguli Lewis Hamilton yang ada di posisi keenam dengan catatan waktu 1 menit 20,702 detik. Hasil ini bisa menjadi sinyal buat Hamilton untuk mewaspadai Bottas pada balapan F1 2017.

Berikut ini hasil tes pramusim F1 2017 hari kedua di Sirkuit catalunya, Barcelona, Rabu (8/3/2017):

1. Valtteri Bottas Mercedes 1 menit 19,310 detik
2. Felipe Massa Williams 1 menit 19,420 detik
3. Kimi Raikkonen Ferrari 1 menit 20,406 detik
4. Max Verstappen Red Bull 1 menit 20,432 detik
5. Lance Stroll Williams 1 menit 20,579 detik
6. Lewis Hamilton Mercede 1 menit 20,702 detik
7. Nico Hulkenberg Renault 1 menit 21,213 detik
8. Sergio Perez Force India 1 menit 21,297 detik
9. Carlos Sainz Toro Rosso 1 menit 21,872 detik
10. Romain Grosjean Haas 1 menit 22,887 detik
11. Pascal Wehrlein Saube 1 menit 23,000 detik
12. Fernando Alonso McLaren 1 menit 23,041 detik
13. Marcus Ericsson Sauber 1 menit 23,361 detik
14. Jolyon Palmer Renault 1 menit 24,774 detik

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer