Sukses


Swiss Terbuka: Tontowi / Gloria Tembus Babak Utama

Bola.com, Basel - Tontowi Ahmad/Gloria Emanuelle Widjaja lolos ke babak utama Swiss Terbuka Grand Prix Gold 2017. Mereka tak menemui kesulitan untuk menembus babak utama.

Pada kualifikasi pertama, Tontowi/Gloria hanya butuh 19 menit untuk mengalahkan pasangan Swiss, Silvan Furrer/Chantal Von Rotz. Mereka menang dua gim langsung 21-12 dan 21-10.

Pasangan anyar PBSI ini juga tak keluar keringat banyak pada pertandingan kedua. Berhadapan dengan
Stilian Makarski/Diana Dimova, Tontowi/Gloria hanya bermain 24 menit. Mereka mengalahkan pasangan Bulgaria itu dengan skor 21-5 dan 24-22.

Sayang, langkah Tontowi/Gloria tak diikuti Sandy Darma Kusumah/Khairunnisa Imma Muthiah. Mereka kalah dari pasangan Jerman, Jones Ralfy Jansen/Franziska Volkmann, pada kualifikasi kedua dengan skor 16-21 dan 18-21.

Pada nomor tunggal putri, Priskola Siahaya, juga melangkah ke babak utama Swiss Terbuka 2017. Priskila merebut tiket ke babak utama setelah mengalahkan Chang Ya Lan (Taiwan) dan Ronja Stern (Swiss).

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer