Bola.com, Basel - Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto, gagal meraih gelar juara pada ajang Swiss Terbuka Grand Prix Gold 2017. Pada partai final, Minggu (19/3/2017), unggulan kedua ini kalah dari Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, dengan skor 18-21 dan 15-21.
Advertisement
Baca Juga
Praveen/Debby memang sudah kewalahan dalam menghadapi pasangan Thailand itu pada awal gim pertama. Bahkan, mereka tertinggal 5-3. Namun, pasangan pelatnas PBSI ini mampu mengejar dan berbalik unggul 11-8 saat interval.
Pertarungan kian sengit saat Dechapol/Sapsiree menyamakan kedudukan menjadi 12-12. Mereka justru berbalik unggul 17-13. Meski Praveen/Debby sempat mengejar dan membuat kedudukan kembali sama 18-18, Dechapol/Sapsiree menutup gim pertama dengan kemenangan 21-18.
Pada gim kedua, Praveen/Debby coba langsung menekan. Namun, penampilan Dechapol/Sapsiree masih apik seperti gim pertama. Mereka selalu unggul dalam perolehan poin hingga kedudukan 11-9 saat jeda.
Perolehan poin pasangan Thailand itu kian tak terkejar setelah interval. Unggulan kedua itu hanya membiarkan Praveen/Debby mencuri enam poin. Gim kedua ini pun dimenangi Dechapol/Sapsiree dengan skor 21-15.
Dengan hasil ini, Praveen/Debby belum sekalipun meraih gelar juara pada musim 2017. Teranyar, mereka gagal mempertahankan gelar pada ajang All England 2017.