Sukses


7 Fakta Menarik F1 GP Australia

Bola.com, Melbourne - Seri pertama musim 2017, F1 GP Australia, digelar pada akhir pekan ini. Balapan yang berlangsung di Sirkuit Albert Park, Melbourne, Australia, itu menyimpan beberapa fakta menarik. Apa saja kah itu?

1. Langganan Safety Car

Sirkuit Albert Park akan menggelar balapan Grand Prix F1 untuk ke-22 kali pada tahun ini dan ke-20 kali sebagai seri pembuka musim.

Australia saat ini sedang musim gugur. Start yang berlangsung pada sore hari membuat para pebalap harus bersiap menghadapi sinar matahari yang menyilaukan mata.

Balapan di Australia kerap dihiasi Safety Car (SC). SC selalu muncul dalam 12 dari 17 balapan terakhir di Melbourne. Pada 2016, SC dua kali masuk lintasan. Masuknya SC bisa menentukan hasil akhir lomba karena akan memengaruhi strategi setiap tim.

Informasi umum F1 GP Australia. (formula1.com)

2. Juara Terbanyak

Lewis Hamilton (Mercedes) dan Kimi Raikkonen (Ferrari) merupakan pebalap di grid F1 saat ini yang paling sering menang di Australia. Keduanya sama-sama sudah mengoleksi dua kemenangan.

Mercedes selalu menang di Melbourne dalam tiga tahun terakhir. Namun, Hamilton cuma sekali menang, yakni pada 2015. Kemenangan lain Hamilton di Australia hadir saat dia masih membalap untuk McLaren pada 2008.

Raikkonen merupakan pebalap non-Mercedes terakhir yang menang di Australia pada 2013. Dia pula yang mempersembahkan kemenangan terakhir buat Ferrari di Melbourne pada 2007.

Daftar pebalap di grid saat ini yang paling sering menang pada F1 GP Australia. (formula1.com)

3. Pole Terbanyak

Lewis Hamilton telah mengoleksi lima pole atau kurang satu dari rekor Michael Schumacher di Australia. Sebastian Vettel (Ferrari) tiga kali start terdepan di Melbourne, tapi dia cuma mampu sekali mengonversinya menjadi kemenangan pada 2011.

Mercedes mendominasi baris terdepan F1 GP Australia sejak 2014. Hanya Daniel Ricciardo (Red Bull) yang mampu menembus dominasi Mercedes dengan merebut posisi start kedua pada 2014.

Daftar pebalap di grid saat ini yang paling sering merebut pole position pada F1 GP Australia. (formula1.com)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Fakta Menarik (2)

4. Rekor Podium

Lewis Hamilton total sudah enam kali naik podium di Melbourne. Jika kembali naik podium pada akhir pekan ini, dia akan melewati Michael Schumacher sebagai pebalap yang paling sering naik podium di Australia.

Pesaing terdekat Hamilton ialah Fernando Alonso (McLaren), Kimi Raikkonen, dan Sebastian Vettel yang sudah lima kali naik podium di Melbourne.

Daftar pebalap di grid saat ini yang paling sering naik podium pada F1 GP Australia. (formula1.com)

5. Quote Menarik

"Tes pramusim di Barcelona memperlihatkan margin antara tim terdepan mulai menipis," Bos Mercedes, Toto Wolff.

Quote menarik dari Bos Mercedes, Toto Wolff, jelang F1 GP Australia. (formula1.com)

6. Penantian Tuan Rumah

Sepanjang sejarah, belum pernah ada pebalap Australia yang mampu naik podium pada balapan kandang. Daniel Ricciardo (Red Bull) sebenarnya finis kedua pada 2014. Namun, dia didiskualifikasi karena mobilnya melanggar aturan limit fuel flow.

Belum pernah ada pebalap tuan rumah yang naik podium pada F1 GP Australia. (formula1.com)

7. Tim Tersukses

McLaren merupakan tim tersukses di Australia dengan koleksi 11 kemenangan. Sebanyak enam kemenangan di antaranya diraih saat balapan dipindah dari Adelaide ke Melbourne pada 1996.

Namun, kemenangan terakhir McLaren di Australia hadir pada 2012. Mereka juga belum pernah naik podium lagi sejak Kevin Magnussen dan Jenson Button finis kedua dan ketiga pada 2014. Melihat performa buruk McLaren pada tes pramusim, mereka kemungkinan besar tak menghiasi podium pada 2017.

Daftar tim tersukses pada F1 GP Australia. (formula1.com)

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer