Bola.com, New Delhi - Ganda putra Indonesia, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, menyegel tiket ke babak semifinal India Terbuka Super Series 2017 berkat kemenangan dua gim langsung 22-20, 25-23 atas pasangan Taiwan, Jhe-Huei Lee/Yang Lee, Jumat (31/3/2017). Angga/Ricky pun menyusul pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang lebih dulu melenggang ke babak empat besar.
Advertisement
Baca Juga
Pertandingan berlangsung sangat ketat sejak awal gim pertama. Kedua pasangan tak pernah terpisah lebih dari dua poin. Saat interval, Angga/Ricky hanya unggul 11-9.
Selepas interval tak ada perubahan permainan yang signifikan dari kedua pasangan. Alhasil, kejar mengejar poin pun tetap berjalan ketat. Angga/Ricky beberapa kali sempat tertinggal dari duo Lee. Namun, pada saat-saat kritis, Angga/Ricky tak panik, sehingga mampu menyegel kemenangan pada gim pertama tersebut.
Pertandingan gim kedua berlangsung tak jauh berbeda dengan yang pertama. Kali ini, pasangan Indonesia tersebut kerap mendapatkan poin dari berbagai kesalahan yang dilakukan ganda Taiwan. Angga/Ricky juga sempat memimpin hingga tiga poin pada skor 18-15, namun bisa dikejar oleh duo Lee.
Ganda Indonesia, Angga/Ricky, punya peluang merampungkan laga lebih awal saat unggul 18-16. Namun, duo Lee mampu menyamakan skor dan memaksakan gim kedua berjalan lebih panjang. Gim ini akhirnya kembali menang dengan skor 25-23.
Pada babak semifinal India Terbuka Super Series 2017, Angga Pratama//Ricky Karanda Suwardi bakal berhadapan dengan ganda China, Li Junhui/Liu Yuchen. Di pertandingan lainnya, Kevin/Marcus akan meladeni ganda Denmark, Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding.