Sukses


Palembang Bank Sumsel - Jakarta Pertamina Sama-sama Menang Telak

Bola.com, Solo - Dua tim putra, Palembang Bank SumselBabel dan Jakarta Pertamina Energi, sama-sama meraih kemenangan 3-0 atas lawan masing-masing pada laga perdana final four pertama Proliga 2017 di Sritex Arena, Solo, Jumat (7/4/2017). Palembang Bank Sumsel membungkam Jakarta BNI Taplus 25-19, 25-19, 31-29, sedangkan Jakarta Pertamina memecundangai Samator Bhayangkara Surabaya 25-22, 25-18, 25-23.

Palembang Bank Sumsel langsung tampil impresif sejak set pertama. Beberapa kali servis Aji Maulana dkk. tak mampu diantisipasi pemain Jakarta BNI Taplus. Strategi langsung tancap gas itulah yang disebut pelatih Samsul Jais sebagai kunci kemenangan Palembang Bank Sumsel.

''Servis kami memang membunuh sejak awal. Dari situlah kami mampu mengambil momentum dan mempertahankan hingga set kedua,'' kata Samsul setelah pertandingan.

Meski timnya menang, Samsul menyoroti performa para pemain yang menurun pada set ketiga. Beberapa kelengahan sering terjadi di saat tim lawan tampil habis-habisan. Kemenangan ketat 31-29 di set ketiga dinilai Samsul lebih dipengaruhi kondisi mental pemain. ''Saat poin krusial seperti itu, faktor psikologi yang akan berbicara dan kami mampu merebutnya,'' ujar dia.

Pelatih Surabaya Samator, Ibarsjah Djanu Tjahjono, mengaku kaget dengan buruknya penampilan para pemain. Menurutnya, berbagai upaya dan strategi yang diinginkan tidak berjalan dengan maksimal. ''Set pertama seharusnya kami bisa menang. Namun ini kembali ke faktor menatal, meski Jakarta Pertamina juga tampil luar biasa,'' tukas Ibarsjah.

Pada hari kedua final four Proliga 2017, Sabtu (8/4/2017), duel diawali tim putri Gresik Petrokimia melawan Jakarta Elektrik PLN, dilanjutkan Jakarta Pertamina Energi melawan Jakarta PGN Popsivo Polwan. Sedangkan di sektor putra, Palembang Bank Sumsel Babel akan bersua Jakarta Pertamina Energi, lalu Jakarta BNI Taplus melawan Surabaya Bhayangkara Samator. 

Video Populer

Foto Populer