Sukses


Gerry Salim Gagal Start, Begini Pernyataan AHRT

Bola.com, Buriram - Manager Safety Riding and Motorsport AHM, Anggono Iriawan, menyatakan masalah yang menimpa Gerry Salim pada balapan kedua Asia Road Racing Championship (ARRC) 2017 kelas Asia Production 250 di Sirkuit Buriram, Thailand, Sabtu (15/4/2017), merupakan hal yang bisa saja terjadi dalam balapan. Namun, dia mengaku belum mengetahui masalah yang dialami motor Gerry.

Gerry tak mengikuti balapan kedua karena gagal start. Motor Gerry mengalami masalah beberapa saat sebelum balapan dimulai. Gerry merasakan ada yang tak beres dengan motornya saat keluar pit menuju grid. 

"Biasa dalam balapan terjadi hal seperti ini. Motor Gerry pada saat pemanasan tidak mengalami masalah. Tapi pas dia keluar pit untuk menuju grid, ada sesuatu yang tak beres," kata Anggono setelah balapan.

"Sepertinya terjadi technical problem tapi kami belum tahu pasti penyebabnya. Kami masih menginvestigasi masalahnya di mana. Kami sudah tahu akibatnya, tapi belum tahu sebabnya," tambahnya.

Kejadian ini tentu mengecewakan bagi AHRT. Namun, Anggono menilai peristiwa tersebut jadi pelajaran berharga buat timnya agar tampil lebih baik pada balapan berikutnya.

"Ini menjadi pelajaran buat kami untuk balapan berikutnya. Kami harus lebih teliti dalam persiapan," ujar Anggono.

Meski gagal start, Gerry Salim tetap memimpin klasemen sementara. Balapan ARRC seri ketiga akan berlanjut di Sirkuit Suzuka, Jepang, pada 3-4 Juni 2017.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer