Bola.com, Jakarta - Tim nasional basket putri 3 x 3 Indonesia akan mengikuti Islamic Solidarity Games 2017 di Baku, Azerbaijan. Total empat pemain Merah Putih akan berjuang di ajang olahraga multinasional yang melibatkan para atlet dari negara-negara anggota Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) tersebut.
Advertisement
Baca Juga
Pebasket putri nasional, Fanny Kalumata, menilai persiapan timnya sejauh ini sudah maksimal. Namun, belum semua pemain berkumpul karena masih membela klubnya masing-masing di Final Seri 4 Basket Putri di Surabaya, 12-13 Mei 2017.
"Sejauh ini kami sudah siap walaupun belum semua pemain kumpul. Hanya saya yang stand by di Jakarta dan tiga pemain lainnya masih sibuk final," kata Fanny kepada Bola.com melalui pesan instan, Jumat (12/5/2017).
"Mereka baru kumpul Senin pagi nanti untuk latihan bareng. Namun, kondisi kami semua siap dan karena sebagian besar sudah pernah main bareng, saya kira tak ada masalah," ujar Fanny yang juga pemain Tenaga Baru Pontianak itu.
Timnas basket putri 3x3 Indonesia baru akan bertolak ke Baku, Azerbaijan, pada Senin (15/5/2017) malam WIB. Sebelum berangkat, mereka masih berlatih sehari lagi demi mematangkan persiapan ke Islamic Solidarity Games 2017.
Indonesia akan berada di Grup B bersama Turki, Pakistan, Suriah, dan Palestina. Meski buta kekuatan lawan, Fanny berjanji memberikan yang terbaik untuk Merah Putih.
"Peta persaingan belum tahu karena kami belum pernah melawan mereka. Kami tak ada bayangan. Cuma target ya setiap pertandingan harapannya bisa meraih kemenangan," kata Fanny.
"Pengalaman di Kejuaraan Dunia kemarin biasanya orang-orang sana posturnya lebih tinggi. Namun, kami akan lakukan yang terbaik saja di lapangan semaksimal mungkin. Kami lakukan untuk mengharumkan nama Indonesia di ISG nanti," ujar Fanny.
Berkaca pada skuat di Kejuaraan Dunia 3 x 3 lalu, hanya Fanny yang kini masih membela tim nasional basket. Adapun sisanya, pelatih Marlina Herawan menaruh kepercayaan pada Jovita Elizabeth Simon, Clarita Antonio, dan Kadek Pratita Citta Dewi di Islamic Solidarity Games 2017.
Berikut ini skuat tim nasional Indonesia basket putri 3x3 di Islamic Solidarity Games 2017:
1. Jovita Elizabeth Simon
2. Clarita Antonio
3. Kadek Pratita Citta Dewi
4. Fanny Kalumata
Berikut ini jadwal pertandingan tim nasional basket 3x3 putri Indonesia di Islamic Solidarity Games 2017:
1. Indonesia Vs Turki pada Kamis (18/5/2017) pukul 18:30 WIB
2. Indonesia Vs Pakistan pada Kamis (18/5/2017) pukul 20:30 WIB
3. Indonesia Vs Suriah pada Jumat (19/5/2017) pukul 18:30 WIB
4. Indonesia Vs Palestina pada Jumat (19/5/2017) pukul 21:00 WIB