Sukses


SEABA: Jamarr Johnson Tampil, Indonesia Libas Myanmar

Bola.com, Quezon City Tim nasional basket Indonesia meraih kemenangan besar pada gim kelima SEABA 2017 di Smart Araneta, Filipina, Rabu (17/5/2017). Berhadapan dengan Myanmar, Indonesia menang dengan skor 123-50.

Bermainnya pemain naturalisasi Indonesia, Jamarr Johnson, memberi dampak positif. Dia menyumbang 17 poin dan 6 rebound pada laga perdananya di SEABA 2017. Seperti diketahui, Jamarr absen pada empat laga sebelumnya karena belum mengantongi izin dari FIBA.

Mario Wuysang membuka keunggulan Indonesia lewat tembakan tiga angka di menit awal kuarter pertama. Poin tersebut menjadi awal dari dominasi tim Garuda atas Myanmar.

Kuarter pertama ditutup dengan lay up manis Arki Dikania Wisnu yang juga melakukan pertandingan pertamanya di SEABA 2017. Indonesia unggul dengan skor 28-15.

Pada kuarter kedua Myanmar semakin kewalahan meladeni permainan cepat dan guard Indonesia seperti Abrahan Damar Grahita, Hardianus Lakudu, dan Andakara Prastawa Dhyakasa. Kecemerlangan ketiga guard Indonesia tersebut membuat Myanmar tak berdaya. Kuarter kedua ditutup dengan skor 55-23 untuk keunggulan tim Garuda.

Pada kuarter ketiga dan keempat Indonesia kembali memainkan pola permainan cepat dan mengandalkan tembakan tiga angka untuk semakin meninggalkan Myanmar.

Indonesia pada akhirnya sukses meraih kemenangan 123-50 atas Myanmar di gim kelima SEABA 2017. Abraham Damar Grahita menjadi pencetak poin terbanyak untuk Indonesia dengan sumbangan 19 angka.

Armada Wahyu Widayat Jati akan melakoni satu gim lagi kontra Filipina di Smart City Arena, Kamis (18/5/2017). Jika berhasil menaklukkan Filipina, Indonesia bakal keluar sebagai juara SEABA 2017 dan berhak untuk melaju ke babak final FIBA Asia Champioship 2017 di Lebanon.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer