Bola.com, Suzuka - Pebalap Indonesia dari Astra Honda Racing Team, Gerry Salim, berhasil menjuarai balapan pertama kelas Asia Production (AP) 250 pada seri ketiga ajang Asia Road Racing Championsip (ARRC) 2017 di Sirkuit Suzuka, Jepang, Sabtu (3/6/2017).
Advertisement
Baca Juga
Gerry mengalahkan dua pebalap Jepang, Takehiro Yamamoto dan Tomoyoshi Koyama, untuk meraih kemenangan keempat pada musim ini. Rekan setim Gerry, Rheza Danica Ahrens, juga tampil bagus dengan finis di posisi keempat.
Balapan pertama kelas AP250 di Suzuka yang berlangsung dalam delapan lap ini berjalan ketat. Gerry yang memulai balapan dari posisi terdepan langsung melesat saat start dan memimpin lomba selepas tikungan pertama.
Gerry membentuk grup terdepan bersama empat pebalap lain, yaitu Yamamoto, Koyama, Rheza, dan Anupab Sarmoon. Gerry, Yamamoto, Koyama, dan Rheza bergantian memimpin lomba pada lima lap pertama.
Pada lap keenam, Gerry mulai membuka jarak dengan rival. Namun, dia tak bisa lepas dari kejaran Rheza, Yamamoto, dan Koyama. Di sisi lain, Anupab mengalami masalah teknis dan tak bisa melanjutkan lomba.
Gerry Salim sempat unggul 0,4 detik atas Yamamoto pada lap ketujuh. Namun keunggulan Gerry terus terpangkas saat memasuki lap terakhir.
Pada lap kedelapan, duel antara Gerry, Yamamoto, Rheza, dan Koyama semakin sengit. Pada tiga tikungan terakhir, Gerry hampir bersenggolan dengan Yamamoto yang agak nakal dengan bermain sikut.
Gerry tetap mampu mempertahankan posisi terdepan dan finis dengan keunggulan tipis 0,066 detik di depan Yamamoto. Namun, Rheza yang sudah berada di posisi ketiga disalip Koyama sehingga gagal naik podium.
"Terima kasih kepada Astra Honda Racing Team dan seluruh masyarakat Indonesia. Ini kemenangan yang sulit karena dua pebalap Jepang sangat kuat. Namun, saya berusaha tetap berada di grup terdepan sepanjang lomba dan pada lap terakhir saya berjuang mempertahankan posisi terdepan hingga berhasil finis pertama," kata Gerry dalam wawancara selepas balapan.
Berkat kemenangan pada balapan pertama ini, Gerry Salim mempertahankan status sebagai pemuncak klasemen sementara kelas AP250 dengan koleksi 100 poin. Dia unggul enam angka atas Yamamoto.
Hasil Balapan Pertama Kelas AP250 (5 Besar):
1. Gerry Salim (Indonesia/Honda) 20 menit 02,437 detik
2. Takehiro Yamamoto (Jepang/Honda) +0,066 detik
3. Tomoyoshi Koyama (Jepang/Honda) +0,508 detik
4. Rheza Danica Ahrens (Indonesia/Honda) +0,676 detik
5. Muklada Sarapuech (Thailand/Honda) +11,407 detik
Klasemen Sementara Kelas AP250 (5 Besar):
1. Gerry Salim (Indonesia/Honda) 100 Poin
2. Takehiro Yamamoto (Jepang/Honda) 94 Poin
3. Rheza Danica Ahrens (Indonesia/Honda) 73 Poin
4. Anupab Sarmoon (Thailand/Yamaha) 72 Poin
5. Tomoyoshi Koyama (Jepang/Honda) 57 Poin