Sukses


2 Kunci Kemenangan Astrup / Rasmussen atas Kevin / Marcus

Bola.com, Jakarta - Ganda Denmar, Kim Astrup/ Anders Skaarup Rasmussen, mengatakan kemenangan atas Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, pada babak pertama Indonesia Open Super Series 2017, Rabu (14/6/2017), diraih berkat belajar dari pengalaman dan pertahanan bagus.

Bermain di Jakarta Convention Center, Astrup/Rasmussen tampil apik sejak awal pertandingan. Pasangan Denmark itu menutup gim pertama dengan kemenangan 21-16 atas Kevin/Marcus.

Memasuki gim kedua, Kevin/Marcus mencoba bangkit, namun keduanya dipaksa menyerah dengan skor yang sama yakni 16-21. Rasmussen bahkan mengklaim mengalahkan Kevin/Marcus menjadi penampilan terbaik mereka.

"Kevin/Marcus merupakan pemain kelas dunia dan juga menghuni ranking satu dunia. Kami sangat menghormati mereka dan sebenarnya mereka memulai pertandingan cukup bagus. Namun, bola yang melayang sedikit menyulitkan mereka dan pertahanan kami juga bagus. Ini salah satu penampilan terbaik kami," kata Rasmussen selepas pertandingan.

Kemenangan ini menjadi yang pertama diraih Astrup/Rasmussen dalam tiga pertandingan terakhir melawan Kevin/Marcus. Astrup mengatakan mereka telah belajar dari kekalahan-kekalahan sebelumnya dari Kevin/Marcus.

"Kami main dengan gaya sendiri dan harus mengendalikan pertandingan dan berhasil melakukan itu. Jujur saja, kami sangat senang dengan penampilan hari ini. Kini kami akan menunggu lawan selanjutnya dan pasti juga sulit," tambah Astrup.

Setelah meyingkirkan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon pada babak pertama Indonesia Open 2017, Astrup/Rasmussen akan menunggu pemenang antara Liu Cheng/Zhang Nan (China) dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia).

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer