Sukses


Usain Bolt Pede Hadapi Lomba Terakhir Sebelum Pensiun

Bola.com, London - Manusia tercepat di muka bumi, Usain Bolt, antusias menghadapi lomba terakhirnya pada nomor 100 meter pada Kejuaraan Dunia Atletik di London, Sabtu (5/8/2017). Pria asal Jamaika tersebut juga menegaskan apapun hasil yang diraih pada kejuaraan itu tak akan mengubah keputusannya untuk pensiun.

"Saya melihat ke depan. Lomba selanjutnya tak ada saya," kata Bolt, seperti dilansir The Independent, Kamis (3/8/2017).

"(Tunda pensiun jika kalah di London) tak akan terjadi. Jadi kita tak ada masalah, jangan khawatir," tegas Bolt saat ditanya tentang kemungkinan membatalkan pensiun.

Bolt menyatakan meskipun lomba pada Sabtu merupakan salah satu momen terpenting dalam hidupnya, sama sekali tak ada tekanan yang dirasakannya. Dia malah mengaku bakal bersenang-senang dan menikmati momen tersebut.

Pelari asal Jamaika tersebut juga sesumbar mustahil kalah, sehingga tak punya alasan apapun menunda gantung sepatu. "Anda tahu ketika saya bersiap untuk berlari, itu artinya saya 100 persen percaya diri. Tak mungkin saya kalah, jadi tak ada masalah," tegas Bolt.

Antusiasme Bolt juga dituangkan melalui akun Twitternya. Dia mengaku telah siap menyambut lomba penting dalam kariernya tersebut.

Pada Kejuaraan Dunia kali ini, Bolt memilih fokus pada nomor 100 meter. Dia juga memutuskan tak akan mempertahankan gelarnya pada nomor 200 meter.

Karier Usain Bolt di ajang lari jarak pendek benar-benar gemilang. Dia mengoleksi delapan medali emas Olimpide. Perinciannya, dia dengan memenangi lomba nomor 100 meter, 200 meter, dan 4 x 100 meter dalam tiga Olimpiade beruntun. Namun, salah satu medali emas tersebut dicabut karena salah satu rekannya pada nomor lari estafet tersandung masalah doping.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer