Sukses


Pebalap Sepeda Liontin Evangelina Diundang Berlatih di WCC Swiss

Bola.com, Jakarta - Pebalap sepeda Indonesia, Liontin Evangelina Setiawan, mendapat undangan dari federasi balap sepeda dunia (UCI), untuk berlatih di World Cycling Center, di Aigle, Swiss, selama sekitar dua bulan.

Undangan dari WCC cukup istimewa karena tertera nama Angel. Selama ini, dalam undangan pelatihan yang selama ini diterima PB ISSI tak pernah menyebut nama dan hanya menyebutkan jumlah atlet yang diundang.


Dalam undangan tersebut, WCC mengundang Angel ambil bagian dalam pemusatan latihan tingkat tinggi untuk disiplin jalan raya pada periode 3 Agustus hingga 28 September. Semua biaya pelatihan, kecuali tiket pesawat dari Indonesia menuju Swiss, ditanggung WCC. Namun, karena masalah administrasi Angel baru meninggalkan Tanah Air, Sabtu (5/8/2017).

Ketua Umum PB ISSI, Raja Sapta Oktohari, mengatakan pengiriman Angel ke Swiss didasarkan pada komitmen PB ISSI untuk memprioritaskan pembinaan.

“Kami lebih memilih mengirimkan Angel ke Swiss untuk berlatih di WCC daripada ke SEA Games 2017. Ini bukti komitmen kami pada pembinaan. Seperti yang selalu saya katakan target kami adalah event yang lebih tinggi, seperti World Championships, World Cup, Olimpiade, dan Asian Games. Jadi, SEA Games boleh dibilang sebagai uji coba menuju Asian Games di mana kita jadi tuan rumah,” ujar Okto. 

Manajer tim nasional balap sepeda Indonesia, Budi Saputro, menjelaskan Angel dipilih WCC berkat prestasinya di Kejuaraan Balap Sepeda Asia 2017 di Bahrain, awal tahun ini. Saat itu, putri dari pasangan mantap pembalap sepeda Henri Setiawan dan Nurhayati ini merebut medali perunggu di nomor Individual Time Trial junior putri.

“Ini pencapaian luar biasa untuk balap sepeda Indonesia karena biasanya jarang sekali WCC memberi beasiswa pada atlet tertentu. Biasanya, dalam suratnya WCC hanya menyebutkan bahwa Indonesia mendapatkan jatah sekian atlet untuk ikut berlatih di WCC. Setelah ikut pelatihan di WCC, Angel juga akan turun di Kejuaraan Dunia yang berlangsung di Norwegia, akhir September,” kata Budi.

Sebelum mendapat beasiswa untuk berlatih di WCC, Liontin Evangelina Setiawan bersama dengan dua rekannya, Ayustina Delia Priatna dan Magfirotika Marenda, menjalani pemusatan latihan di Belanda pada awal Mei, dengan didampingi pelatih Henri Setiawan. Pada pemusatan latihan itu, ketiganya aktif mengikuti lomba balap sepeda lokal dan mereka menunjukkan peningkatan performa yang cukup signifikan.

Video Populer

Foto Populer