Bola.com, Jakarta - Menteri Pariwisata Republik Indonesia, Arief Yahya bersama Gubernur Banten, Wahidin Halim, meluncurkan Festival Pesona Tanjung Lesung 2017 di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Selasa (5/9/2017). Festival Pesona Tanjung Lesung juga bakal dimeriahkan event olahraga Rhino Cross Triathlon.
Advertisement
Baca Juga
Rhino Cross Triathlon bakal mencetak sejarah karena menjadi event Cross Triathlon pertama di Indonesia. Event ini bakal menghadirkan penggabungan tiga olahraga secara langsung yakni berenang, lari, dan bersepeda menggunakan jenis sepeda gunung.
"Provinsi Banten itu unggul dengan pariwisata baharinya. Ketika pariwisata bahari, maka yang paling dekat adalah adventure sport. Total 5 event yang ada di Festival Tajung Lesung ini, empat di antaranya merupakan adventure sport," kata Arief kepada wartawan di Jakarta, Selasa (5/9/2017).
"Jadi kami berharap bisa mengangkat wisata bahari di sana. Penyelenggaraan festival seperti ini juga akan memperkuat unsur 3 A (Atraksi, Amenitas, dan Aksesibilitas) khususnya untuk atraksi sekaligus sebagai sarana yang efektif untuk mempromosikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Lesung yang ditetapkan oleh pemerintah sebagai satu di antara 10 destinasi prioritas," ujar Arief.
Selain Rhino Cross Triathlon, Festival Tanjung Lesung juga akan dimeriahkan dengan MTB XC Race, dan Internasional Bebegig. Gubernur Banten, Wahidin Halim, menjamin daerahnya sudah siap untuk menggelar event skala internasional tersebut.
"Pembangunan infrastruktur untuk mendukung KEK Tanjung Lesung menjadi prioritas karena akan memudahkan wisatawan berkunjung ke destinasi unggulan ini," ucap Wahidin.
Rhino Cross Triathlon menargetkan 300 peserta baik dalam maupun luar negeri. Beberapa atlet triathlon juga bakal turut memeriahkan event tersebut.