Sukses


Paris Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2024 dan Los Angeles pada 2028

Bola.com, Lima - Komite Olimpiade Internasional (IOC) melalui situs resminya mengonfirmasi penunjukkan Paris sebagai kota penyelenggaran Olimpiade 2024 dan Los Angeles untuk 2028. Keputusan itu diambil setelah kedua kota tersebut memenangi pemungutan suara pada rapat yang digelar di kota Lima, Peru, Rabu (13/9/2017) waktu setempat.

Pemungutan suara dalam penentuan venue Olimpiade 2024 dan 2028 sebenarnya hanya formalitas. Tidak ada kota-kota lain yang mengajukan tawaran sebagai tuan rumah sehingga Paris dan Los Angeles menang mutlak.

Olimpiade 2024 menjadi yang kedua digelar di Paris, Prancis. Kota mode itu harus menunggu 100 tahun untuk kembali menggelar pesta olahraga terbesar di dunia tersebut. Adapun untuk Los Angeles, Olimpiade 2028 bakal menjadi penyelenggaraan ketiga setelah 1932 dan 1984.

Presiden IOC, Thomas Bach, menyambut baik penunjukkan kedua kota tersebut sebagai tuan rumah Olimpiade 2024 dan 2028. Bach menilai Paris dan Los Angeles merupakan kota-kota yang memiliki nilai historis untuk Olimpiade.

"Selamat kepada Paris 2024 dan Los Angeles 2028! Penunjukkan ini merupakan kemenangan untuk kota Paris, kota Los Angeles, dan IOC. Sulit membayangkan tempat yang lebih baik untuk memastikan kestabilan Olimpiade bagi atlet dunia dalam 11 tahun ke depan adalah sesuatu yang luar biasa," kata Bach.

"Paris dan Los Angeles merupakan dua kota besar dari dua negara dengan sejarah Olimpiade yang hebat. Kedua kota sangat antusias dengan Olimpiade dan mempromosikan semangat Olimpiade dengan cara yang fantastis," ujar Bach.

Komite Olimpiade Internasional (IOC) secara resmi menunjuk Paris sebagai kota penyelenggaran Olimpiade 2024 dan Los Angeles untuk Olimpiade 2028. (dok. IOC)

Walikota Paris, Anne Hidalgo, sangat senang dengan penunjukkan kotanya sebagai tuan rumah Olimpiade 2024. Dia berharap seluruh masyarakat dunia bakal datang langsung ke Paris untuk memeriahkan ajang olahraga terbesar dunia itu.

"Hari ini saya dengan senang hari mengundang Anda semua untuk bergabung dengan keluarga besar masyarakat Paris, sebuah keluarga yang menjadi milik dunia. Dengan tim ini, saya sangat bangga dan kembali membawa Olimpiade ke Paris," ujar Hildalgo.

Senada dengan Anne Hidalgo, walikota Los Angeles, Eric Garcetti, menilai penunjukkan kotanya sebagai tantangan untuk melihat perkembangan dalam 11 tahun ke depan. Garcetti menegaskan kotanya sangat siap menyambut Olimpiade 2028.

"Membawa Olimpiade ke rumah yakni Los Angeles, memberikan kami kesempatan untuk membayangkan seperti apa kota itu dalam satu dekade ke depan dari sekarang. Kami siap menyambut Anda di kota para malaikat," ujar Garcetti.

Video Populer

Foto Populer