Bola.com, Kuala Lumpur - Tim nasional goalball putra Indonesia meraih kemenangan pada laga pertama melawan Laos di ASEAN Para Games 2017, Minggu (17/9/2017). Tim asuhan Hendrik Joko Prasetyo itu menang telak 22-11 pada pertandingan di Malaysian International Trade and Exhibition Center (MITEC), Kuala Lumpur.
Advertisement
Baca Juga
Pada pertandingan tersebut, Indonesia sebenarnya tampil tak meyakinkan pada awal babak pertama. Namun, mereka berhasil bangkit dan meraih keunggulan 14-8.
Memasuki babak kedua, tim yang digawangi oleh Arief, Eka Zaelani, Amiruddin, Andi, Syafriandi, dan Susilo, akhirnya tampil meyakinkan. Mereka berhasil menutup babak kedua dengan skor telak 22-12.
Pelatih Hendrik Joko Prasetyo mengaku senang dengan kemenangan timnya pada pertandingan pertama ASEAN Para Games. Namun, Hendrik tak menampik timnya tampil buruk pada awal-awal pertandingan.
"Awalnya, para pemain sempat tampil sedikit grogi. Mungkin karena ini adalah partai pertama. Namun, setelah beberapa waktu, akhirnya mereka bisa menampilkan performa terbaik," kata Hendrik pada rilis yang diterima Bola.com, Minggu (17/9/2017).
"Kami memang menargetkan kemenangan saat berhadapan dengan Laos. Syukurlah target itu bisa dicapai," ucap Hendrik.
Hasil positif ini menjadi modal berharga untuk timnas goalball putra Indonesia yang menargetkan emas di ASEAN Para Games 2017. Pada laga selanjutnya yang digelar Senin (18/9/2017), mereka akan melakoni dua pertandingan sekaligus yakni menghadapi Kamboja dan Thailand.