Sukses


Klasemen ASEAN Para Games: Malaysia Teratas, Indonesia Keempat

Bola.com, Kuala Lumpur - Indonesia sukses mengemas dua medali perak dari cabang olahraga balap sepeda pada hari pertama perhelatan ASEAN Para Games 2017, Minggu (17/9/2017). Medali tersebut disumbangkan M. Fadli Immanuddin yang tampil di nomor Track putra 1 Kilometer kelas C4. Kemudian perunggu kedua juga diraih di tempat yang sama melalui Sufyan Sauri saat tampil di kelas C5.

Sedangkan cabang olahraga tenis meja beregu baik putra maupun putri Indonesia di hampir semua kelas sukses melumat para lawan-lawannya dengan kemenangan 3-0, seperti halnya Filipina, Thailand, Singapura, Vietnam. Adapun pertandingan beregu tenis meja digelar dengan format setengah kompetisi atau round robin.

Begitu pula dengan tim goal ball putra Indonesia. Pada laga pertama, tim Indonesia sukses melumat Laos dengan skor telak 22-12 di Hall 8 Malaysian International Trade and Exhibition Center (MITEC), selanjutnya tim goal ball Indonesia akan ditantang Kamboja, Senin (18/9/2017).

Dengan hasil ini, Indonesia sementara menempati posisi keempat. Posisi pertama ditempati tuan rumah Malaysia yang telah meraih tujuh emas, lima perak, dan satu perunggu. 

Daftar Perolehan Medali Sementara ASEAN Para Games 2017

(Negara--Emas--Perak--Perunggu--Total) 

1. Malaysia 7 - 5 - 1 - 13

2. Singapura 0- 1 - 4 - 5

3. Filipina 0 - 1 - 0 - 1

4. Indonesia 0 - 0 - 2 - 2

5. Brunei 0 - 0 - 0 - 0

6. Kamboja 0 - 0 - 0 - 0

7. Laos 0 - 0 - 0 - 0

8. Myanmar 0 - 0 - 0 - 0

9. Thailand 0 - 0 - 0 - 0

10. Timor Leste 0 - 0 - 0 - 0

11. Vietnam 0 - 0 - 0 - 0

Video Populer

Foto Populer