Sukses


Hasil Lengkap Final Jepang Terbuka Super Series 2017

Bola.com, Tokyo - Indonesia meraih satu gelar pada ajang Jepang Terbuka Super Series 2017. Sementara tuan rumah harus gigit jari karena gagal menyabet banyak trofi.

Indonesia meraih gelar dari nomor ganda putra. Pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon naik ke podium juara setelah mengalahkan pasangan tuan rumah, Takuto Inoue/Yuki Kaneko, dengan skor 21-12 dan 21-15.

Jepang sebenarnya menempatkan tiga wakilnya pada partai final. Sayang dari tiga wakil tersebut hanya Ayaka Takahashi/Misaki Matsutomo yang keluar sebagai juara. Ayaka/Misaki menang dua gim langsung, 21-18 dan 21-16 atas Kim Ha-na/He Yong-kong dari Korea.

Sementara Takuro Hoki/Sayaka Hirota takluk dari ganda campuran China, Wang Yilyu/Huang Dongping, dengan skor 13-21 dan 8-21.

Penyebaran gelar pada Jepang Terbuka 2017 terbilang sangat merata. Indonesia, China, Jepang, Spanyol, dan Denmark masing-masing mendapatkan satu gelar pada turnamen ini.

Berikut ini hasil lengkap final Jepang Terbuka Super Series 2017, Minggu (24/9/2017):

Ayaka Takahashi/Misaki Matsutomo (Jepang) vs Kim Ha-na/Hee Yong-kong 21-18 21-16

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Takuto Inoue/Yuki Kaneko (Jepang) 21-12 21-15

Wang Yilyu/Huang Dongping (China) vs Takuro Hoki/Sayaka Hirota (Jepang) 21-13 21-8

Carolina Marin (Spanyol) vs He Bingjiao (China) 23-21 21-12

Viktor Axelsen (Denmark) vs Lee Chong Wei (Malaysia) 21-14 19-21 21-14

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer