Sukses


Ini Bocoran Mobil Ferrari untuk Balapan F1 2018

Bola.com, Maranello - Teka-teki mengenai mobil anyar Ferrari yang bakal digunakan pada balapan F1 2018 mulai terungkap. Menurut laporan Motorsport, Kamis (28/12/2017), mobil tersebut bakal memiliki jarak sumbu roda yang lebih panjang daripada SF70H yang digunakan pada 2017

Ferrari menjadi tim Formula 1 pertama yang mobil anyarnya lulus dalam tes tabrakan. Pabrikan asal Italia itu bakal mengumumkan mobil anyar mereka melalui online pada 22 Januari 2018 atau empat hari sebelum tes pramusim 2018 yang akan digelar di Sirkuit Catalunya, Barcelona.

Tak banyak perubahan pada mobil anyar Ferrari dibanding yang lama. Sektor performa sasis sejauh ini makin bagus berkat pengujian yang dilakukan sepanjang tahun.

Adapun salah satu masalah Ferrari terletak pada unit mesin. Kepala desainer Simone Resta diyakini sudah menemukan formula yang tepat untuk mengatasi masalah tersebut.

Bekerja sama dengan Rory Byrne, Resta diyakini memutuskan memperpanjangan jarak sumbu roda. Nantinya, sumbu roda mobil tersebut mencapai 3600 mm atau lebih panjang 6 mm daripada mobil sebelumnya.

Meski begitu, jarak sumbu roda yang dimiliki mobil Ferrari 2018 masih lebih pendek dibanding milik Mercedes pada 2017. Mobil F1 W08 EQ Power+ milik Mercedes memiliki panjang 3.760 mm.

Mercedes justru sedang melakukan hal yang sebaliknya dibanding Ferrari. Mobil Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas sedang diusahakan lebih pendek daripada musim lalu.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer