Sukses


Kevin / Marcus Komentari Kemenangan atas Rian / Hendra

Bola.com, Jakarta - Ganda putra andalan Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, merasa beruntung bisa menyingkirkan Rian Agung Saputro/Hendra Setiawan pada babak kedua Indonesia Masters 2018.

Kevin/Marcus menghadapi Rian/Hendra di Istora Senayan pada Kamis (25/1/2018. Kevin/Marcus menang langsung dua gim dengan skor 21-16, 23-21. Namun, kemenangan itu tidak mereka raih dengan mudah.

Rian/Hendra sempat memberikan perlawanan sengit pada gim kedua. Pasangan pebulutangkis senior itu sempat memaksa Kevin/Marcus bekerja keras untuk meraih kemenangan.

Perjuangan Rian/Hendra mendapatkan apresiasi dari pasangan yang akrab disapa Duo Minions itu. Hendra mengaku sempat kewalahan menghadapi permainan Rian/Hendra.

"Rian/Hendra mainnya bagus. Tadi kita hampir kewalahan pada gim kedua, tetapi lebih beruntung. Pada gim kedua sempat tersusul terus. Hendra juga lebih berpengalaman jadi bolanya lebih matang," kata Marcus setelah pertandingan.

Kevin juga merasa beruntung bisa memenangi pertandingan tersebut. Pebulutangkis berusia 21 tahun itu merasa bisa kalah jika pertandingan dilanjutkan ke rubber set.

"Kami sedikit beruntung bisa menang. Kalau gim kedua kalah, mungkin rubber set juga bisa kalah. Hari ini Hendra benar-benar menunjukkan pengalamannya. Bolanya sangat matang. Penempatan bolanya sangat susah buat kami berdua," kata Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Video Populer

Foto Populer