Sukses


Proliga 2018: Putra Pertamina Energi Selangkah Menuju Final

Bola.com, Solo - Tim putra Jakarta Pertamina Energi selangkah lagi melaju ke grand final Proliga 2018 setelah menang 3-0 (25-21, 27-25, 25-16) atas Jakarta BNI Taplus dalam final four kedua di GOR Sritex Arena, Solo, Jumat (6/4/2018).

Agung Seganti dkk. kini tinggal membutuhkan satu kemenangan untuk lolos. Mereka juga dipastikan melaju ke partai puncak jika Palembang Bank Sumselbabel mengalahkan Surabaya Bhayangkara Samator di partai kedua.

Pelatih Jakarta Pertamina, Andri Widyatmoko, menjelaskan kunci kemenangan timnya berkat tekanan ke daerah pertahanan lawan yang berjalan baik. Selain itu, team passing yang optimal membuat permainan timnya terus terjaga, meski sempat kecolongan di set kedua.

''Hasil ini jadi awal yang bagus untuk kami, karena harus mengambil dua kemenangan untuk lolos. Sejak awal kami memberikan tekanan ke mereka,'' kata Andri setelah pertandingan.

Meski demikian, Andri menyayangkan pertahanan timnya yang bolong membuat Jakarta BNI Taplus sempat mendapat tiga poin secara beruntun.

''Kami langsung fokus menghadapi dua pertandingan sisa melawan Samator dan Palembang,'' tegasnya.

Kapten Jakarta Pertamina Energi, Agung Seganti, bersyukur dengan kemenangan yang membuka jalan ke final Proliga 2018 tersebut. Dia membenarkan penjelasan sang pelatih jika strategi menekan receive lawan berjalan optimal. "Beban kami memang ada di pertandingan pertama ini. Namun bersyukur bisa melewati dengan baik,'' ucapnya.

      

Video Populer

Foto Populer