Sukses


Usai Menang di Brno, Galang Hendra Target Finis Tiga Besar WSSP300

Jakarta Pembalap muda Indonesia, Galang Hendra semakin bersemangat mengejar prestasi di kejuaraan balap motor dunia World Supersport 300 (WSSP300). Setelah menang di WSSP300 Sirkuit Brno, Republik Ceko (10 Juni), Galang Hendra membidik posisi tiga besar di klasemen WSSP300 2018.

Untuk mewujudkan itu, Galang Hendra harus tampil maksimal saat mengikuti WSSP300 di Sirkuit Misano, Italia pada akhir pekan ini (6-8 Juli).Semangat pantang menyerah ‘Untuk Merah Putih Semakin Di Depan’ hingga bendera finis dikibarkan menjadi pijakan Galang Hendra yang membela tim Yamaha Pata Semakin Di Depan Biblion MotoX Racing.

Terbukti nyata, saat di Brno Ceko, walaupun kalah dalam pencapaian top speed (berdasarkan data) dengan Ninja 400 dan RC390R yang kapasitas mesinnya jauh lebih besar, namun petarung binaan Yamaha Indonesia ini unggul dalam berbagai handicap tikungan hingga dapat meraih podium tertinggi.

Semangat juang ini yang akan dibawa Galang Hendra di WorldSSP300 Misano, Italia. Terlebih berbagai persiapan telah dilakukannya saat pulang ke Indonesia.

Prestasi signifikan sebagai petarung terbaik diantara semua penunggang Yamaha YZF-R3 (klasemen sementara) ataupun terbaik diantara peserta bLU cRU Challenge (program Yamaha Eropa) mutlak dipertahankan.

"Persiapan saya ialah fisik dan mental. Kemarin pulang ke Yogya, banyak latihan fisik dan motor. Di Misano, saya ingin mengejar target klasemen 3 besar,"ujar Galang Hendra seperti rilis yang diterima Liputan6.com.

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Karakter Misano

Galang Hendra saat ini ada di posisi ke-8 dalam klasemen sementara WorldSSP300 hingga seri Brno, Ceko. Menyangkut perburuan poin memang sangat ketat. Perbedaannya relatif dekat.

Galang Hendra dengan urutan ke-5 yaitu Koen Muffels hanya berbeda 5 poin, peluang untuk masuk 3 besar cukup terbuka dengan menyisakan 3 seri lagi.

Trek di sirkuit Misano Italia yang memiliki panjang 4,226 km disuguhi banyak tikungan. Total ada 16 tikungan, masing-masing 10 tikungan ke kanan dan 6 ke kiri serta trek lurus dengan panjang 510 meter.

3 dari 3 halaman

Paham Sirkuit

Galang Hendra sendiri pernah berlatih disini dengan YZF-R3 saat mengikuti Yamaha VR46 Master Camp yang berlangsung dua kali di tahun 2016.

"Untuk sirkuit Misano, saya suka. Harus fokus karena ada beberapa tikungan yang membuat laju motor lambat dan ini membuat para pembalap berebutan untuk masuk tikungan lebih dahulu," katanya.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer