Bola.com, Nanjing - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, mengunci tiket ke perempat final Kejuaraan Dunia 2018. Melawan ganda Malaysia, Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean, di Nanjing, China, Kamis (2/8/2018), Greysia Polii menang dua gim langsung 21-18, 21-13.
Advertisement
Baca Juga
Di atas kertas, Greysia/Apriyani memang lebih diunggulkan dibanding Chow/Lee. Pasangan Indonesia itu menempati unggulan kelima, sedangkan ganda Malaysia menjadi unggulan ke-13. Secara peringkat, Greysia/Apriyani juga lebih unggul, 6 berbanding 16.
Namun, Greysia/Apriyani tak meraih kemenangan dengan mudah. Mereka mendapat perlawanan ketat dari Chow/Lee, terutama pada awal gim pertama.
Dua pasangan tersebut kejar mengejar hingga skor 3-3. Setelah itu, Greysia/Apriyani mulai memegang kendali permainan dan membuka margin. Saat interval, mereka unggul 11-7.
Dominasi Greysia/Apriyani berlanjut setelah interval. Mereka akhirnya menyudahi gim ini dengan skor 21-18.
Pada gim kedua kendali permainan benar-benar menjadi milik Greysia/Apriyani. Tapi, ganda Malaysia tetap berusaha gigih memberikan perlawan. Laga tersebut akhirnya disudahi pasangan Indonesia dalam 43 menit.
Indonesia masih punya kans menambah wakil ganda putri pada babak perempat final Kejuaraan Dunia 2018. Ada dua ganda putri yang akan bermain pada hari ini, yaitu Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta dan Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani.