Sukses


Jadwal Greysia / Polii pada Semifinal Kejuaraan Dunia 2018

Bola.com, Nanjing - Indonesia hanya meloloskan satu wakil ke semifinal Kejuaraan Dunia 2018 yang akan berlangsung di Nanjing, China, Jumat (4/8/2018). 

Satu-satunya tumpuan Indonesia adalah ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu. Mereka akan berjuang memperebutkan tiket final melawan ganda Jepang, Mayu Matsutomo/Wakana Nagahara.

Ini menjadi pertemuan pertama bagi dua pasangan tersebut. Di atas kertas, Greysia/Polii lebih difavoritkan. 

Pasangan Indonesia tersebut menempati unggulan kelima, sedangkan Matsutomo/Nagahara menjadi unggulan ke-11. Secara peringkat, Greysia/Apriyani juga lebih unggul, yaitu enam berbading sembilan. 

Greysia/Apriyani juga punya modal kepercayaan diri tinggi setelah menyingkirkan juara bertahan Chen Qingchen/Jia Yifan pada perempat final. 

Bahkan ganda putri China yang menempati peringkat satu dunia itu, tak segan-segan memuji Greysia/Apriyani.  Mereka mengakui Greysia/Apriyani memenangi pertarungan mental yang terjadi di saat-saat kritis.

"Kami kalah dengan cara yang sangat disayangkan, padahal kami sudah memimpin perolehan angka. Kami kehilangan beberapa poin penting dan ini adalah kesalahan besar. Lawan semakin percaya diri," ujar Chen setelah pertandingan, seperti dilansir situs PBSI. 

"Greysia adalah pemain berpengalaman. Dia sudah berusia 30 tahun tetapi dia bermain seperti seolah masih muda. Dari cara dia berlari keliling lapangan, cara dia mengembalikan bola. Kami melihat semangatnya untuk meraih kemenangan. Kami rasa lawan kami lebih baik dalam hal mengatasi tekanan, sedangkan kami tak bisa mengontrolnya," tambah Jia.

Berikut jadwal lengkap babak semifinal Kejuaraan Dunia 2018, Sabtu (4/8/2018): 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Jadwal Lengkap

Mulai pukul 10.00 WIB 

Greysia Polii/Apriyani Rahayu Vs Mayu Matsutomo/Wakana Nagahara (Jepang)

Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto (Jepang)  Vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) 

Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong) Vs Wang Yilyu/Huang Dongping (China)

Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China) Vs  Zhang Nan/Li Yinhui (China)

Chen Long (China) Vs Shi Yuqi (China)

Mulai pukul 17.00 WIB 

Kento Momota (Jepang) Vs Daren Liew (Malaysia)

Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) Vs Chen Hung Ling/Wang Chi-Lin (Taiwan)

He Bingjiao (China) Vs Carolina Marin (Spanyol)

Pusarla V. Sindhu (India) Vs Akane Yamaguchi (Jepang)

Li Junhui/Liu Yuchen (China) Vs Liu Cheng/Zhang Nan (China) 

 

Video Populer

Foto Populer