Bola.com, Bogor - Pembalap Astra Honda Racing Team, Rheza Danica Ahrens, mengaku kaget bisa mengunci gelar juara Asia kelas AP250 pada sesi kedua Asia Road Racing Championship (ARRC) 2018, di Sirkuit Sentul, Bogor, Minggu (14/10/2018).
Advertisement
Baca Juga
Pada sesi kedua, Rheza menempati podium kedua dengan catatan waktu 20 menit 37,580 detik. Dia lebih lambat 0,038 detik dari Awhin Sanjaya yang menempati peringkat pertama.
Hasil itu membuat Rheza mengamankan gelar juara dunia meski ARRC 2018 masih menyisakan satu seri lagi, yakni di Sirkuit Buriram, Thailand, awal Desember 2018.
"Saya bersyukur bisa mengunci gelar di Sentul kali ini. Saya sebenarnya tidak begitu menargetkan mengunci gelar di sini. Agak kaget sebenarnya karena agak sedikit kesulitan pada balapan tadi, terutama Ahwin yang sejak latihan bisa tampil bagus," kata Rheza setelah balapan.
"Sampai pada balapan kedua tadi, Ahwin juga sangat kuat di tikungan. Saya sebenarnya tidak bagus ketika awal balapan sesi kedua. Saya tertinggal di belakang, tetapi alhamdulillah saya bisa memperbaiki diri tiap lap," tutur Rheza Danica.