Jakarta - Dua pegolf dunia dipastikan akan tampil BNI Indonesian Masters 2018. Ajang ini bakal berlangsung di Royale Jakarta Golf pada 13 hingga 16 Desember mendatang.
Henrik Stenson, pegolf nomor 1 dunia pada 2016 dan Justin Rose, pegolf nomor 1 dunia saat ini akan berlaga di Indonesian Masters. Khusus untuk Stenson, ini merupakan kali pertama dia bertanding di Jakarta.
Advertisement
Baca Juga
Stenson merupakan bintang golf asal Swedia yang meraih FedEx Cup di US PGA Tour dan Race to Dubai di European Tour pada 2013. Pria berusia 42 tahun itu sudah tidak sabar berlaga di Indonesian Masters.
"Ini merupakan kesempatan yang luar biasa untuk mengakhiri musim bermain saya di tempat baru. Indonesian Masters sudah punya reputasi besar," kata Stenson.
"Sangat menyenangkan bisa bermain bersama Justin Rose dan menyaksikan cara dia bermain. Dia akan sulit dikalahkan," ucapnya menambahkan.
Pada Indonesian Masters 2018, sebanyak 144 pegolf bakal ambil bagian. Tercatat ada 20 pegolf profesional dan empat amatir dari Indonesia yang ikut berpartisipasi. Ajang ini berhadiah total 750 ribu US dolar atau setara dengan Rp 11 miliar.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Indonesian Masters Beruntung
Jimmy Masrin, pendiri Indonesian Masters mengatakan, pihaknya kali ini beruntung dengan predikat yang didapat Justin Rose, sebagai pegolf nomor 1 dunia. Di tahun sebelumnya, dia datang bukan dengan label itu.
"Tahun ini kita beruntung. Karena pemain yang datang Justin Rose, sudah dapat gelar nomor 1 dunia. Ini pertama kalinya kita bawa pemain nomor 1," katanya di Hotel JS Luwansa, Jakarta, Rabu (7/11/2018).
"Saya baru kenal Justin tahun lalu di Shanghai. Dia menang di sana dan saya katakan kalau kita tunggu dia main di Indonesia. Ternyata dia ingat pertemuan kita," ujarnya menambahkan.
Ini merupakan gelaran kedelapan Indonesian Masters. Banyak pegolf terbaik dunia telah bertarung di event ini. Tercatat, pegolf Inggris, Lee Westwood memegang rekor tiga gelar Indonesian Masters, yakni pada 2011, 2012, dan 2015.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Advertisement