Sukses


Hong Kong Terbuka: Ahsan / Hendra Melenggang, Indonesia Kirim 10 Wakil ke Babak Kedua

Bola.com, Hong Kong - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, melenggang ke babak kedua Hong Kong Terbuka 2018. Langkah mereka dipastikan berkat kemenangan atas ganda Korea, Min Hyuk-kang/Kim Won-ho, dengan skor 21-17, 24-22, Rabu (14/11/2018). 

Pertandingan antara dua ganda beda generasi tersebut berlangsung alot, terutama pada gim kedua. Sedangkan pada gim pertama, Ahsan/Hendra bisa memegang kendali permainan. 

Pada gim kedua, Kang/Kim memberikan perlawalan alot. Pertandingan harus diselesaikan melalui setting. Dalam kondisi penting tersebut, Ahsan/Hendra menunjukkan mental juara. 

Keberhasilan Ahsan/Hendra gagal diikuti tunggal putra Indonesia, Ihsan Maulana Mustofa. Pemain asal Jawa Barat tersebut terpaksa mengakui kemenangan pemain Jepang, Kanta Tsuneyama, dalam pertandingan alot tiga gim 21-6, 13-21, 16-21. 

Dengan tersingkirnya Ihsan, Indonesia hanya meloloskan dua tunggal putra ke babak kedua. Mereka adalah Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting. Sayangnya, kedua pemain harus saling jegal pada babak kedua. 

Indonesia total mengirimkan 10 wakil ke babak kedua Hong Kong Terbuka 2018

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

10 Wakil Indonesia di Babak Kedua

1. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon

2. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

3. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti 

4. Ronald Alexander/Annisa Saufika

5. Jonatan Chrstie 

6. Anthony Sinisuka Ginting

7. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

8. Greysia Polii/Apriyani Rahayu 

9. Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta

10. Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja 

Video Populer

Foto Populer