Sukses


Proliga 2019: Tim Putri Jakarta Pertamina Terlalu Kuat bagi Eletrik PLN

Bola.com, Gresik - Klub voli putri Jakarta Pertamina Energi bangkit dari keterpurukan setelah kalah 0-3 dari Jakarta BNI 46 di seri pertama. Kebangkitan mereka ditandai dengan kemenangan 3-1 (19-25, 25-11, 25-15, 25-14) atas Jakarta Elektrik PLN pada seri kedua putaran pertama Proliga 2019 di GOR Tridharma, Gresik, Sabtu (15/12/2018).

Jakarta Pertamina Energi sempat kesulitan untuk mencuri poin dari Elektrik. Hasilnya, set pertama berhasil dimenangi Elektrik dengan skor 25-19. Novia Andriyanti dkk. beberapa kali sempat melakukan kesalahan sendiri.

“Saya melihat pemain seperti nervous  menghadapi pertandingan. Apa yang ditunjukkan pada set pertama tidak terlihat seperti sebuah tim bermental juara. Masuk lapangan, harusnya bermain lepas, tapi malah terbebani untuk menang,” kata pelatih Pertamina, Muhammad Anshori, setelah pertandingan. 

Setelah tampil jelek pada set pertama, Pertamina justru menunjukkan performa impresif pada set kedua sampai keempat. Saking dominannya, klub juara bertahan putri Proliga itu sempat unggul 10-2 dan berkali-kali meraup poin secara beruntun.

Penampilan apik itulah yang kemudian menginspirasi Jakarta Pertamina Energi untuk bekerja keras dan memenangkan pertandingan. Hasilnya, mereka mampu unggul dengan selisih poin yang cukup jauh atas Elektrik pada tiga set terakhir.

“Pada set kedua sampai seterusnya, pemain kami mulai menikmati pertandingan. Pemain akhirnya mampu melakukan yang terbaik dengan koordinasi block dan defense yang berangsur membaik juga,” imbuh Anshori.

Di sisi lain, ini Jakarta Elektrik masih gagal mendapatkan kemenangan. Pada seri pertama, klub juara putri Proliga edisi 2015, 2016, dan 2017 itu tumbang 0-3 (16-25, 22-25, 20-25) dari Jakarta PGN Popsivo Polwan.

“Set pertama kami sudah bagus dan sebenarnya kami bukannya tidak menyangka atau pesimistis, tapi masih mencari komposisi tim ini. Set kedua dan seterusnya irama permainan tim mulai hilang. Akurasi bola juga bermasalah. Tapi secara keseluruhan sudah ada peningkatan dari seri pertama,” terang Octavian, asisten pelatih Elektrik.

Di seri kedua Proliga 2019, Elektrik masih akan menghadapi Jakarta BNI 46 pada Minggu (16/12/2018) di tempat yang sama. Sementara, Pertamina mulai bersiap menatap seri ketiga berjumpa dengan Jakarta PGN Popsivo Polwan.A

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer