Sukses


Proliga 2019: Putra Jakarta Pertamina Raih Peringkat Ketiga

Bola.com, Yogyakarta - Tim putra Jakarta Pertamina Energi menutup kompetisi Proliga 2019 dengan mengunci peringkat ketiga. Jakarta Pertamina Energi menang 3-1 atas Palembang Bank SumselBabel di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Minggu (24/2/2019). Prestasi ini sekaligus mengulang hasil musim lalu.

Pertarungan sengit disuguhkan kedua tim sejak awal permainan. Palembang Bank SumselBabel mengejutkan pada set pertama dengan unggul 25-23.

Kejar mengejar poin kembali terjadi di set kedua, namun Jakarta Pertamina Energi kali ini tampil lebih baik. Alexander Minic dkk. berbalik berbalik unggul tipis 28-26. Dua set berikutnya dapat diamankan Jakarta Pertamina Energi dengan kedudukan 25-21 dan 25-17.

Seusai pertandingan, pelatih Pertamina Energi, Putut Marhaento, mengaku timnya sempat lengah di set pertama. Situasi tersebut dimanfaatkan tim lawan. Beruntung, instruksinya dapat dijalankan dengan baik oleh anak asuhnya di tiga set terakhir.

"Jauh lebih sulit untuk perebutan tempat ketiga ini karena membangkitkan motivasi anak-anak yang gagal masuk final. Ibaratnya, membangkitkan mereka dari kematian," jelas Putut Marhaento.

"Saya instruksikan kepada pemain untuk bisa memberikan kenangan terindah bagi timnya. Bisa jadi tahun depan mereka sudah tidak di tim ini," tambahnya.

Adapun arsitek Palembang Bank SumselBabel, Pascal Wilmar, menyebut kekalahan timnya dari Jakarta Pertama Energi lebih banyak karena masalah mental dan kehilangan motivasi. Dia mencontohkan pada set keempat, di mana ketika anak asuhnya sudah tertinggal, ternyata sulit untuk mengejarnya.

"Pemain kurang fight, kami mau bangkit di set keempat susah. Motivasi pemain sudah berkurang apalagi sejak kekalahan tiga kali beruntun di final four," ujar Pascal.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer