Bola.com, Jakarta - Umat muslim di seluruh dunia mulai menjalankan ibadah puasa Ramadan, Senin, (6/5/2019). Begitu juga dengan pesepak bola dunia yang beragama Islam.
Pemain Liverpool, Mohammed Salah, menjadi satu di antaranya. Pada tahun lalu, pemain berpaspor Mesir tersebut disebut-sebut sebagai tokoh inspiratif di bulan Ramadan. Salah berusaha tetap puasa meskipun sedang menghadapi pertandingan berat melawan Real Madrid di final Liga Champions pada 26 Mei 2018.
Advertisement
Hal ini diperjelas dengan unggahan di Twitter yang menuliskan bahwa Salah tak membatalkan puasanya meski sedang melakoni pertandingan berat.
"Pemain Liverpool, Mohamed Salah menyatakan tidak akan membatalkan puasa Ramadan untuk final Liga Champions pada hari Sabtu," tulis akun @TeamFA Mei tahun lalu.
Pada awal Ramadan tahun ini, setidaknya ada tiga klub besar Eropa yang turut memberi ucapan. Inilah ucapan selamat berpuasa dari tiga klub besar Eropa yang disukai ratusan ribu penggemarnya di seluruh dunia.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Manchester City
Manchester City mengunggah ucapan selamat puasa melalui akun Instagram resmi klub, @mancity.
"Ramadhan Kareem untuk semua fan kami di seluruh dunia," tulis akun tersebut dengan disertai gambar langit dan pemain The Sky Blues.
Manchester City memiliki setidaknya empat pemain yang beragama Islam. Mereka adalah Ilkay Gundogan (Jerman), Riyad Mahrez (Aljazair), Benjamin Mendy (Prancis), dan Tosin Adarabioyo (Inggris).
Advertisement
AC Milan
AC Milan menjadi klub yang lebuh dulu mengucapkan selamat berpuasa. "Mubarak kepada seluruh umat Islam dunia dan semua penggemar #AC Milan," tulis @acmilan.
Cuitan selamat berpuasa dari AC Milan tersebut telah disukai lebih dari 103 ribu penggemar di seluruh dunia.
AC Milan musim ini juga memiliki dua pemain muslim yang berasal dari Turki dan Prancis. Mereka adalah Hakan Calhanoglu dan Tiemoue Bakayoko.
Liverpool
Pemain muslim dari Liverpool memang sempat mencuri perhatian tahun lalu. Dilansir dari laman Mirror pada Mei 2018, keberadaan Mohamed Salah di Liverpool membuat tingkat kunjungan masjid tertua di kota tersebut meningkat.
Bagaimana tidak, Mohamed Salah memang sangat mencintai apa yang ada dalam dirinya dengan cara yang berbeda. Cara inilah yang membuat pemain berusia 26 tahun ini jadi ikon pesepak bola muslim di kancah Eropa.
Layaknya AC Milan dan Manchester City, Liverpool juga mengucapkan selamat berpuasa bagi umat Islam di seluruh dunia.
"Ramadhan Kareem dari kami semua di #LFC," tulis unggahan yang telah disukai lebih dari 260 ribu orang tersebut.
Selain Salah, skuat asuhan Jurgen Klopp ini juga memiliki tiga pemain muslim lainnya, yaitu Sadio Mane (Senegal), Xherdan Shaqiri (Swiss), dan Naby Keita (Guinea).
Advertisement