Sukses


Presiden Napoli Sebut Ronaldo Pelatih Sesungguhnya di Juventus

 

Bola.com, Naples - Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, meyakini Cristiano Ronaldo kini menjadi bos sesungguhnya di Juventus. Menurut dia, pengaruh Ronaldo di tim bahkan lebih besar dibanding pelatih Juventus, Massimiliano Allegri.  

"Cristiano Ronaldo kuat karena dia menggantikan pelatih hanya dengan kehadirannya. Apa yang harus dilakukan (Allegri) musim ini?" kata De Laurentiis, seperti dilansir Calciomercato, Rabu (15/5/2019). 

"Motivator sesungguhnya adalah Ronaldo, dia pemimpin di ruang ganti. Ketika saya melihatnya bermain untuk tim nasional (Portugal), saya melihatnya duduk di bangku cadangan mengarahkan timnya dan berteriak lebih banyak daripada pelatih untuk membuat mereka menang," imbuh De Laurentiss. 

Saat Timnas Portugal menghadapi Prancis di Piala Eropa 2016, Ronaldo menunjukkan kualitasnya sebagai pemimpin tim dan memberikan intruksi-intruksi.

Superstar Juventus ini terpaksa keluar keluar lapangan karena menderita cedera lutut. Namun, Ronaldo tak mau hanya duduk diam menyaksikan rekan-rekannya berlaga.

Dari sisi lapangan, Ronaldo aktif memberikan instruksi kepada rekan-rekannya di  Timnas Portugalnya. Alhasil, Portugal berhasil menang 1-0 atas Prancis via tembakan jarak jauh Ederzito Antonio Macedo Lopes di menit akhir pertandingan.

Napoli sempat berusaha mendekati Ronaldo sebelum sang pemain pindah dari Real Madrid ke Juventus. Namun, Napoli akhirnya mundur karena tak punya cukup dana untuk memboyong mantan pemain Manchester United tersebut. 

"Apakah saya menyesal tidak mengontrak Cristiano Ronaldo? Saya tidak mampu membelinya. Orang tua saya selalu mengajari saya bahwa seseorang harus mengambil langkah sesuai dengan kakinya. Saya tidak perlu membuktikan apa pun kepada siapa pun karena saya selalu sukses dalam hidup saya, sejak usia 25 ketika saya membuat film pertama saya," tambahnya seperti dikutip dari Calciomercato.

 

Sumber: Calciomercato

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer