Sukses


Lalu Muhammad Zohri Kini Berjarak 0,45 Detik dari Rekor Manusia Tercepat di Bumi, Usain Bolt

Bola.com, Osaka - Sprinter Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, berhasil memecahkan rekor nasional (rekornas) lomba lari 100 meter putra ketika tampil di Golden Grand Prix Osaka 2019, Jepang, Minggu (19/5/2019). Zohri mencatatkan waktu 10,03 detik dan finis di posisi ketiga.

Catatan yang diraih Zohri sudah cukup mengantarkannya untuk tampil di Olimpiade Tokyo 2020. Pelari asal Lombok, Nusa Tenggara Barat itu unggul dari batas tampil ke Olimpiade 2020 yakni 10,05 detik.

Zohri juga memecahkan rekor nasional atas namanya pada Kejuaraan Asia 2019 yakni 10,13 detik. Sebelumnya, Zohri memecahkan rekor yang sudah berusia 10 tahun milik Suryo Agung Wibowo (10,17 detik) yang diukir pada SEA Games 2009.

Usain Bolt mengalami cedera hamstring. (AP Photo/Matthias Schrader)

Catatan yang kini dimiliki Lalu Muhammad Zohri membuatnya berjarak 0,45 detik dari rekor Usain Bolt. Pelari asal Jamaika itu masih menjadi manusia tercepat di bumi untuk kategori lomba 100 meter dengan catatan waktu 9,58 detik.

Rekor itu dicatatkan Usain Bolt ketika tampil di kejuaraan lomba lari dunia di Berlin, Jerman (16/8/2009). Namun, untuk bisa mendekati atau menyamai rekor tersebut perjuangan Zohri masih jauh. Butuh perjuangan dan kerja keras untuk berada dalam daftar sprinter terbaik dunia.

Di Golden Grand Prix Osaka 2019, Lalu Muhammad Zohri masih kalah cepat dari dua pesaingnya yakni sprinter Amerika Serikat, Justin Gatlin, dan sprinter Jepang, Yoshihide Kiryu. Justin Gatlin punya catatan waktu 10,00 detik, sedangkan Yoshihide Kiryu mencatatkan 10,01 detik.

Justin Gatlin merupakan juara dunia lari 100 meter 2017 dengan catatan waktu 9,97 detik. Ia mengalahkan Usain Bolt yang finis di posisi ketiga. 

Lalu Muhammad Zohri mengucapkan terima kasih atas dukungan pihak terkait dan masyarakat Indonesia. Bila terus konsisten dan meningkatkan performa, bukan tidak mungkin Zohri bisa memanaskan persaingan di Olimpiade 2020 Tokyo.

Video Populer

Foto Populer