Bola.com, Nanning - Ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon menyumbangkan poin pertama untuk Indonesia pada semifinal Piala Sudirman 2019 kontra Jepang, di Guangxi Sports Center Gymnasium, Nanning, China, Sabtu (25/5/2019). Kevin/Marcus menundukkan pasangan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dengan skor 21-14, 21-18.
Kedua pasangan tersebut sudah sering bertemu, tepatnya 13 kali. Rekornya cukup ketat, yaitu Minions memenangi delapan laga di antaranya.
Baca Juga
Eks PSM Makassar Bawa Filipina Hajar Thailand di Leg Pertama Semifinal Piala AFF 2024!
Janji Shin Tae-yong Menyambut 2025: Timnas Indonesia Akan Bangkit dan Mengejar Tiket Piala Dunia 2026!
Refleksi Shin Tae-yong setelah Timnas Indonesia Terhenti pada Fase Grup Piala AFF 2024: Pemain Muda Kami Telah Berjuang Keras
Advertisement
Hal itu tercermin pada awal gim pertama yang beralangsung sengit. Pertandingan berlangsung dalam tempo cepat sehingga perolehan poin juga ketat.
Setelah skor 3-2, Kevin/Marcus mulai bisa mendikte permainan Kamura/Sonoda, bahkan sempat mendulang empat poin beruntun. Saat interval, Minions unggul cukup jauh 11-5.
Selepas jeda, Kevin/Marcus makin tak terbendung. Ganda putra peringkat satu dunia tersebut terus menekan Kamura/Sonoda dan menyudahi gim ini dengan kemenangan 21-14.
Momentum pada gim pertama berhasil dipertahankan Kevin/Sanjaya. Mereka langsung tancap gas memborbardir Kamura/Sonoda dengan permainan agresif.
Namun, Kamura/Samuda juga mulai panas sehingga kejar mengejar poin berjalan lebih sengit. Skoe sempat sama 8-8. Minions juga tak mau kalah tetap mencoba terus menekan. Saat interval, Kevin/Marcus unggul 11-9.
Kamura/Sonoda berusaha meningkatkan serangan dan berhasil, hingga beberapa kali skor sama, 11-11, kemudian 15-15 dan 17-17.
Pertandingan seru pada gim kedua tersebut disudahi dengan suguhan reli menarik dari kedua pasangan. Kevin/Marcus menyegel gim kedua dengan skor 21-18.
Dengan kemenangan Kevin/Marcus pada gim pertama ini semifinal Piala Sudirman 2019, Indonesia sementara unggul 1-0 atas Jepang. Pada laga kedua tersaji pertarungan di sektor tunggal putri. Pemain Indonesia Gregoria Mariska Tunjung akan meladeni Akane Yamaguchi.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Hasil Pertandingan
Ganda putra: Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon Vs Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (21-14, 21-18)
Tunggal putri: Gregoria Mariska Tunjung Vs Akane Yamaguchi
Tunggal putra: Anthony Sinisuka Ginting Vs Kento Momota
Ganda putri: Greysia Polii/Apriyani Rahayu Va Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara
Ganda campuran: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti Vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino
Advertisement