Sukses


Taklukkan Monaco, Lewis Hamilton Persembahkan Kemenangan untuk Niki Lauda

Bola.com, Monaco - Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, menempati peringkat pertama pada balapan F1 2019 yang berlangsung di Monaco. Tampil dominan sejak awal balapan, Lewis Hamilton persembahkan kemenangan untuk legenda F1 yang baru wafat, Niki Lauda.

Hamilton dan rekannya, Valtteri Bottas, melakukan start dengan baik. Hamilton berada di posisi pertama diikuti Bottas.

Sementara itu, pembalap andalan Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel berada di peringkat keempat saat awal-awal balapan.

Pada lap kesembilan, pembalap tuan rumah, Charles Leclerc, terlibat insiden dengan Nico Hulkenberg. Kejadian tersebut membuat safety car masuk ke dalam lintasan.

Pada lap ke-15, safety car kembali masuk setelah insiden yang dialami Antonio Giovinazzi dan George Russel.

Lewis Hamilton terus menunjukkan dominasinya. Ia hampir tanpa perlawanan dan terus menjauh dari Max Verstappen.

Hingga akhir balapan, Hamilton berhasil berada di posisi terdepan. Di posisi kedua, ditempati Sebastian Vettel, dan diikuti Bottas.

Setelah menyentuh garis finis, Hamilton memberikan penghormatan kepada Niki Lauda.

“Kemenangan ini untuk Niki, semoga ia tersenyum di sana,” ujar Hamilton melalui radio tim.

Kemenangan tersebut membuat Lewis Hamliton masih berada di puncak klasemen dengan 137 poin, diikuti Valtteri Bottas dengan 120 poin dan Sebastian Vettel dengan 82 poin. Seri berikutnya, atau seri ketujuh akan berlangsung di Kanada pada 9 Juni.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Hasil Balapan

1. Lewis Hamilton - Mercedes

2. Sebastian Vettel - Ferrari

3. Valtteri Bottas - Mercedes

4. Max Verstappen - RBR Honda

5. Pierre Gasly - RBR Honda

6. Carlos Sainz Jr. - McLaren Renault

7. Daniil Kvyat - STR Honda

8. Alexander Albon - STR Honda

9. Romain Grosjean - Haas Ferrari

10. Daniel Ricciardo - Renault

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer