Bola.com, Jakarta - Ganda putra tuan rumah, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, harus bersusah payah merebut tiket babak kedua Indonesia Open 2019. Meladeni ganda baru China, Huang Kai Xiang/Liu Cheng, di Istora, Senayan, Rabu (17/7/2019), Fajar/Rian harus berjibaku dalam tiga gim yang berkesudahan 18-21, 21-14, 21-16.
Pertandingan ini merupakan pertemuan pertama kedua pasangan di turnamen resmi. Ganda China tersebut, Huag Kai Xiang/Liu Chen, baru dipasangkan. Namun, Liu Cheng punya rekor apik saat berpasangan dengan Zhang Nan.
Baca Juga
Advertisement
Fajar/Rian sebelum laga juga mengatakan sangat mewaspadai ganda baru China tersebut. Kewaspadaan mereka terbukti benar.
Huang/Liu bermain apik pada gim pertama. Mereka membuat Fajar/Rian lebin banyak bertahan melalui taktik bermain agresif. Pasangan tuan rumah juga beberapa kali melakukan kesalahan sendiri.
Alhasil, Hang/Liu berhasil terus memegang kendali permainan. Gim ketiga dimenangi pasangan China 21-18.
Pada gim kedua, Fajar/Rian bermain lebih agresif. Mereka lebih sering mengambil inisiatif serangan, sehingga menyulitkan Huang/Lui. Gim ini dimenangi pasangan Indonesia 21-14.
Memasuki gim penentuan, Fajar/Rian berusaha langsung tancap gas. Taktik itu berhasil. Ganda unggulan keenam di Indonesia Open tersebut dengan cepat menambah poin demi poin. Gim ini akhirnya dimenangi Fajar/Rian dengan skor 21-16.
Dua ganda putra Indonesia lainnya, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, lebih dulu memastikan tiket ke babak kedua.
Angga/Ricky berhasil mengalahkan ganda China, Lee Yang/Wang Chi-Lin 21-19, 14-21, 21-14. Pada pertandingan lain Wahyu/Ade menundukkan ganda Malaysia, Chooi Kah Ming/Low Juan Shen, 21-15, 21-18.
Total sudah ada empat wakil ganda putra di babak kedua Indonesia Open 2019. Sehari sebelumnya, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon juga sudah lolos ke babak kedua.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Hasil Sementara Wakil Indonesia
CHEN Yufei (China) Vs Fitriani 21-7, 21-19
Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi Vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (China) 21-19, 14-21, 21-14
Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso Vs Chooi Kah Ming/Low Juan Shen (Malaysia) 21-15, 21-18
Yehezkiel Fritz Mainaky Vs Lee Cheuk Yiu (Hong Kong) 12-21, 15-21
Tommy Sugiarto Vs Chen Long (China) 20-22, 21-14, 17-21
Huang Kai Xiang/Liu Cheng (China) Vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto 21-18, 14-21, 21-16
Advertisement