Sukses


China Terbuka 2019: Ahsan / Hendra Susul Fajar / Rian ke Semifinal

Bola.com, Changzhou - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, melangkah mudah ke semifinal China Terbuka 2019. Pasangan senior Indonesia itu hanya butuh 29 menit untuk menyudahi perlawanan ganda Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, dalam dua gim langsung 21-15, 21-12 pada perempat final di Changzhou, Jumat (22/8/2019). 

Di atas kertas, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lebih diunggulkan memenangi laga perempat final ini. Ganda Indonesia itu unggul dalam rekor pertemuan maupun peringkat dunia. 

Kedua pasangan sudah empat kali bertemu di berbagai ajang. Tiga laga di antara keempat bentrok tersebut berhasil dimenangi The Daddies, julukan Ahsan/Hendra. 

Secara peringkat Ahsan/Hendra juga lebih baik. Pasangan yang baru saja memenangi Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 tersebut menempati peringkat kedua. Adapun Endo/Watanabe bercokol di peringkat kelima. 

Keunggulan ranking dan rekor pertemuan ternyata berimbas di lapangan. Ahsan/Hendra benar-benar mendominasi permainan atas Endo/Watanabe. 

Usaha Endo/Watanabe meredam permainan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan untuk mengambil alih kendali permainan juga tak berhasil. Gim pertama akhirnya dimenangi Ahsan/Hendra dengan skor 21-15. 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Wakil Ketiga di Semifinal

Dominasi Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berlanjut ke gim kedua. Mereka lagi-lagi tampil agresif dan terus menekan pertahanan Endo/Watanabe. 

The Daddies tak memberi kesempatan kepada pasangan Jepang tersebut untuk bangkit. Gim kedua ini kembali dimenangi Ahsan/Hendra, kali ini dengan skor 21-12. 

Ahsan/Hendra menyusul ganda Indonesia lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, yang lebih dulu mengamankan tiket semifinal. 

Indonesia total sudah mengirimkan tiga wakil ke babak empat besar. Selain Fajar/Rian dan Ahsan/Hendra, Indonesia juga meloloskan Anthony Sinisuka Ginting ke semifinal. 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer