Bola.com, Jakarta - Pebulutangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, dikabarkan sedang berusaha menjual vila mewahnya. Padahal, vila mewah yang berada di kawasan Valby, Denmark, itu baru dibelinya pada Mei 2019.
Melansir Ekstra Bladet, Selasa (15/10/2019), pria kelahiran 1994 itu telah memasang iklan penjualan rumahnya di sebuah situs penjualan di Denmark bernama Realmaeglerne. Viktor Axelsen disebut memiliki alasan yang cukup masuk akal saat memutuskan menjual vilanya itu.
Baca Juga
Advertisement
Viktor Axelsen disebut terlalu sering pergi ke luar kota untuk melakoni berbagai pertandingan. Dia jadi sering meninggalkan sang pacar yakni Natalia Koch Rohde sendirian di huniannya tersebut.
Natalia dikabarkan selalu merasa takut saat harus tinggal sendirian di rumah besarnya itu. Ia lantas meminta sang juara dunia 2017 itu untuk membeli rumah yang lebih minimalis.
"Saya sering bepergian, dan pacar saya tidak mau ditinggal sendiri," ujar pemain ranking tujuh dunia tersebut.
Vila mewah Viktor Axelsen dan Natalia itu memiliki luas total 221 meter persegi dengan tiga lantai. Basementnya saja memiliki luas 76 meter persegi. Jadi, bukan hal yang aneh jika harga jual villa mewah tersebut setinggi langit yakni 21,3 miliar rupiah.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Hasil Drawing Babak Pertama
Viktor Axelsen dan sederet pebulutangkis dunia tengah disibukkan dengan perhelatan Denmark Terbuka 2019 yang mulai digelar sejak Selasa (15/20/2019) hingga Minggu (20/20/2019). Turnamen dengan ketagori Super 750 tersebut digelar di Odense Sportspark, Odense V, Denmark dan memperebutkan total hadiah 775 ribu dollar AS.
Axelsen akan menghadapi salah satu perwakilan Jepang, Kenta Nishimoto, di babak pertama tungga putra. Sementara dua perwakilan Indonesia yakni Jonathan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting akan berhadapan dengan Jan O Jorgensen dan Prannoy H.S.
Kento Momota (Jepang) vs Wong Wing Ki Vincent (Hong Kong)
Chou Tien Chen (Taiwan) vs Lu Guang Zu (Cina)
Shi Yu Qi (Cina) vs Mark Caljouw (Belanda)
Anders Antonsen (Denmark) vs Kidambi Srikanth (India)
Chen Long (Cina) vs Lee Zii Jia (Malaysia)
Jonatan Christie (Indonesia) vs Jan O Jorgensen (Denmark)
Viktor Axelsen (Denmark) vs Kenta Nishimoto (Jepang)
Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Brice Leverdez (Prancis)
Sumber: Ekstra Bladet
Â
Advertisement