Bola.com, Paris - Jonatan Christie melangkah ke putaran kedua Prancis Terbuka 2019 setelah mengalahkan wakil Denmark, Jan O Jorgensen. Jonatan menang melalui straight set, 21-15, 21-16.
Pertemuan tersebut merupakan pertemuan yang kelima antara Jonatan dan Jan O Jorgensen pada tahun 2019. Tercatat, Jonatan selalu bisa menang atas Jan O Jorgensen. Kemenangan terakhir Jonatan atas Jan O Jorgensen terjadi pada Denmark Terbuka 2019. Saat itu, Jonatan menang melalui rubber game, 20-22, 21-12, 21-11.
Advertisement
“Setahun ini saya sudah lima kali ketemu Jan O. Dia pemain bagus dan berpengalaman. Tetapi yang membedakan mungkin usia juga ya. Kelihatan tadi di lapangan beberapa kali dia seperti keteteran di fisiknya,” kata Jonatan.
“Tetapi dari sisi saya juga masih banyak adaptasi. Karena pertandingan pertama biasanya masih belum stabil. Feelingnya juga belum dapet banget. Apalagi kondisi bola dan lapangan dengan Denmark Open kemarin terasa sangat berbeda,” ungkap Jonatan.
Pada putaran kedua, Jonatan akan menghadapi wakil Hong Jong, Lee Cheuk Yiu. Pemain tersebut memastikan tempat di putaran kedua setelah menyingkirkan wakil Belanda, Mark Caljouw, yang mundur dari pertandingan.
“Untuk besok saya harus mempelajari lagi pola permainan lawan. Saya juga mau lebih maksimal lagi di lapangan,” ujar Jonatan.