Sukses


Asia Road Racing Championship 2019 Thailand: Serunya Foto Bareng Umbrella Girl Cantik di Sirkuit Buriram

Bola.com, Buriram - Seri terakhir Asia Road Racing Championship (ARRC) 2019 bergulir pada 30 November-1 Desember 2019 di Sirkuit Internasional Chang, Buriram, Thailand. Ajang ini akan melombakan empat kelas balapan, yakni UB150, AP250, SS600, dan ASB1000. Bola.com atas undangan Astra Honda Racing Team berkesempatan jadi saksi langsung sesi balapan di Negeri Gajah Putih.

Setiap balapan, baik motor maupun mobil, identik dengan umbrella girl atau perempuan cantik berpayung. Para umbrella girl bersiap di selasar sirkuit sebelum empat balapan ARRC 2019 dimulai.

Kali ini, umbrella girl memakai busana yang memadukan warna putih dan biru serta memakai rok pendek. Sembari memegang payung, kedelapan perempuan seksi ini memamerkan beragam pose dan ekspreksi yang menantang.

Di tengah-tengah sesi foto, Bola.com ikut nimbrung dan berpose bareng dengan mereka. Deg-degan rasanya berada di tengah-tengah gadis-gadis cantik ini.

Mereka pun tak segan dengan ajakan berfoto bersama. 

Umbrella girl akan bekerja selama dua hari. Pasalnya, ARRC 2019 memberlakukan dua kali balapan. Race pertama berlangsung pada Sabtu (30/11/2019) dan balapan kedua pada keesokan harinya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Menikmati Buriram

Dari umbrella girl, kami kembali bekerja di media center. Ruangan media center atau press room adalah bagian paling penting untuk wartawan dalam setiap peliputan.

Di Sirkuit Internasional Chang, ruangan yang disediakan terbilang besar. Fasilitasnya pun lengkap. Dari bangku dan meja yang tersedia, media center di sirkuit ini mampu menampung sekitar 100 wartawan.

Selain itu, pengelola sirkuit ini juga memudahkan para peliput dengan adanya tiga akses wifi yang berbeda. Fasilitas yang tidak luput diperhatikan oleh pengelola adalah konsumsi. Makanan yang tersedia di media center bermacam-macam.

Panitia juga membedakan makanan untuk vegetarian, Thai Food, dan yang berlabel halal. Kebutuhan untuk menunjang liputan lainnya adalah loker penyimpanan barang.

Demi melengkapi ketersediaan data untuk para peliput, pengelola membanjiri media center dengan puluhan monitor yang menyuplai variasi informasi seperti layout sirkuit, catatan waktu, dan siaran balapan dari berbagai sudut sirkuit.

Video Populer

Foto Populer