Bola.com, Jakarta Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berhasil melaju ke semifinal Indonesia Masters 2020 setelah mendepak wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dengan skor 18-21, 21-13, 21-7. Fajar/Rian mengaku kunci kemenangannya terletak pada dukungan orang tua.
Astrup/Rasmussen memberikan perlawanan sejak awal pertandingan. Tekanan bertubi-tubi tersebut berhasil membuat Fajar/Rian menyerah 18-21.
Baca Juga
5 Pemain yang Apesnya Mirip Paul Pogba: Nama Besar Ternyata Bukan Jaminan
Deretan SWAGs Pemain Diaspora Timnas Indonesia: Atlet hingga Supermodel Papan Atas Dunia, Ada yang baru Go Publik Bikin Cegil Patah Hati
Belum Bisa Move On! Kevin Diks Mengenang Momen Perdana Menyanyikan Indonesia Raya di SUGBK
Advertisement
Pada gim kedua, Fajar/Rian berhasil bangkit dan menang 21-13. Memasuki gim penentuan, permainan semakin seru karena kedua pasangan tersebut saling jual beli serangan.
Namun, Fajar/Rian berhasil memaksimalkan peluang untuk mencetak poin. Fajar/Rian menyudahi drama berdurasi 1 jam 9 menit dengan kemenangan 21-17.
"Saat skor 16-16 mereka meneriaki nama kami. Saya merinding semuanya. Tadi, saya juga mendengar suara papa," kata Fajar.
"Saat sedang hening, dia teriak. Saya tahu itu suara dia. Jadi, kami berusaha memberikan yang terbaik karena beliau sudah bela-belain datang jauh ke sini," ujar Fajar.
Pada pertandingan semifinal Indonesia Masters 2020, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto bakal menghadapi sesama wakil Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Rian mengaku siap memberikan penampilan terbaik untuk melaju ke final.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Segel 1 Tiket Final
Kemenangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto atas Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen membuat ganda putra sudah menyegel 1 tiket final di Indonesia.
Ganda putra berhasil mengirim tiga wakil yakni Fajar/Rian, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.
"Kami tidak ingin melihat head to head. Di Kejuaraan Dunia terakhir kami kalah, jadi kami akan mempersiapkan mulai fisik, jaga stamina, dan fokus. Kami akan mencoba memberikan penampilan maksimal," tegas Rian.
Peluang terciptanya All Indonesian Final di Indonesia Masters 2020 pun terbuka lebar. Syaratnya adalah Kevin/Marcus wajib memenangi duel melawan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Advertisement