Bola.com, Jakarta - Dua tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Shesar Hiren Rhustavito, berhasil memperbaiki posisinya di ranking BWF. Pada peringkat terbaru BWF yang dirilis Selasa (18/2/2020), keduanya masing-masing naik dua level.
Perbaikan posisi Anthony Ginting dan Shesar Hiren Rustavito tersebut tak lepas dari poin yang diraup dari Kejuaraan Bulutangkis Asia Beregu 2020, pekan lalu. Pada kejuaraan tersebut, tim putra Indonesia sukses menyabet medali emas.
Advertisement
Pada laga final, Indonesia menundukkan Malaysia dengan skor 3-1. Anthony Ginting ikut menyumbang poin pada laga final tersebut, namun Shesar Hiren tak sempat turun karena pertandingan sudah berakhir pada partai keempat. Pemain yang akrab disapa Vito tersebut disiapkan sebagai tunggal ketiga alias main pada partai kelima.
Anthony Ginting naik ke ranking ketiga. Ini merupakan pencapaian terbaiknya sepanjang berkiprah di ajang bulutangkis dunia. Adapun Shesar Hiren kini menempati posisi ke-18.
Tunggal putra Indonesia lainnya, Jonatan Christie, masih bertahan di peringkat delapan. Dia tak memperbaiki posisi karena tampil kurang gereget sepanjang perhelatan Kejuaraan Bulutangkis Asia Beregu 2020. Jonatan ikut menyumbang poin saat menghadapi Filipina di perempat final, tapi kalah pada laga melawan Korsel, India, dan Malaysia.
Tiga ganda putra Indonesia juga masih menguasai posisi lima besar. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menempati peringkat satu dan dua, sedangkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto bercokol di peringkat kelima.
Berikut ini ranking BWF yang baru dirilis Selasa (18/2/2020).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tunggal Putra
1. Kento Momota (Jepang) 111.918 poin
2. Chou Tien Chen (Chinese Taipei) 80.548 poin
3. Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) 78.332
4. Anders Antonsen (Denmark) 78.012 poin
5. Viktor Axelsen (Denmark) 77.168 poin
6. Chen Long (China) 76.880 poin
7. Jonatan Christie (Indonesia) 74.590 poin
8. Shi Yu Qi (China) 66.541 poin
9. Ng Ka Long Angus (Hong Kong) 66.502 poin
10. Sai Praneth (India) 58.567 poin
...
18. Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia) 47.770 poin
22. Tommy Sugiarto (Indonesia) 46.000 poin
Advertisement
Tunggal Putri
1. Chen Yu Fei (China) 98.265 poin
2. Tai Tzu Ying (Chinese Taipei) 95.775 poin
3. Akane Yamaguchi (Jepang) 89.600 poin
4. Nozomi Okuhara (Jepang) 87.186 poin
5. Ratchanok Intanon (Thailand) 78.485 poin
6. Pusarla V. Sindhu (India) 72.914 poin
7. He Bing Jiao (China) 70.140 poin
8. Carolina Marin (Spanyol) 68.520 poin
9. An Se-young (Korsel) 64.718 poin
10. Michelle Li (Kanada) 62.379 poin
...
24. Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) 44.000poin
...
33. Fitriani (Indonesia) 35.614 poin
...
38. Ruselli Hartawan (Indonesia) 34.220 poin
Ganda Putra
1. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (Indonesia) 104.403 poin
2. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) 101.757 poin
3. Li Jun Hui/Liu Yu Chen (Indonesia) 82.930 poin
4. Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) 82.103 poin
5. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) 77.204 poin
6. Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) 73.133 poin
7. Lee Yang/Wang Chi-Lin (Chinese Taipei) 66.263 poin
8. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) 62.368 poin
9. Choi Solgyu/Seo Seung-jae (Korsel) 59.860 poin
10. Satwiksarairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) 57.500
...
26. Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso (Indonesia) 41.530 poin
...
47. Berry Angriawan/Hardianto (Indonesia) 26.710 poin
Advertisement
Ganda Putri
1. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) 100.110 poin
2. Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) 93.233 poin
3. Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) 91.508 poin
4. Lee So-hee/Shin Seung-chan (Korea Selatan) 79.432 poin
5. Kim So-yeong/Kong Hee-yong (Korsel) 79.432 poin
6. Du Yue/Li Yin Hui (China) 77.656 poin
7. Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang) 74.062 poin
8. Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) 71.705 poin
9. Nami Matsuyama/Chiradu Shida (Jepang) 61.021
10. Li Wen Mei/Zheng Yu (China) 59.670 poin
...
18. Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta (Indonesia) 44.963 poin
...
34. Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) 31.530 poin
Ganda Campuran
1. Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) 111.802 poin
2. Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (China) 99.312
3. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) 82.083 poin
4. Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) 81.043 poin
5. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) 76.647 poin
6. Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korsel) 67.948 poin
7. Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia) 64.950 poin
8. Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) 62.331 poin
9. Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) 61.922
10. Tang Chung Man/Tse Ying Set (Hong Kong) 59.033 poin
...
15. Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow (Indonesia) 48.815 poin
...
20. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) 45.220 poin
...
38. Adnan Maulana/Mychelle Crystine (Indonesia) 33.070 poin
Advertisement